Nyesek! Viral Asisten MUA Dandani Istri Sang Mantan, Publik: Hati Sekuat Baja

Rabu, 23 Juni 2021 | 11:52 WIB
Nyesek! Viral Asisten MUA Dandani Istri Sang Mantan, Publik: Hati Sekuat Baja
Ilustrasi make up artist (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang Make Up Artist atau kerap disebut MUA membagikan kisah asistennya yang harus berpartisipasi dalam pernikahan sang mantan.

Kisah tersebut dibagikan melalui akun TikTok pribadinya dan menjadi FYP di linimasa TikTok. Dalam waktu 15 jam, video ini telah disaksikan oleh 2 juta pengguna.

Dalam video itu, terlihat sang asisten sedang membuat bingkisan mas kawin untuk pernikahan mantannya.

"Jadi ini asisten MUA-ku. Mantannya nikah dia yang buatin mas kawin," tulis keterangan video tersebut.

Baca Juga: Viral! Bentak Emak-emak, Pria Ini Ngaku Malaikat Munkar, Namun Pencabut Nyawa

Tak hanya itu, ia pun harus merias mempelai laki-laki yang merupakan mantan pacarnya.

"Dia yang touch up manten cowok," tambahnya.

Sebagai seorang asisten, tugasnya adalah membantu kedua mempelai dalam mempersiapkan segala urusannya termasuk mendampingi sang mempelai wanita.

Ia kemudian membantu sang mempelai wanita dalam memasang gaun dan mengantarkannya ke mobil. Tak lupa, ia pun memegang ekor gaun sang mempelai wanita saat berjalan.

"Dia yang bantu manten cewe pakai gaun sekaligus nganterin masuk mobil. Sampe rela bantuin bawain ekor gaun dong," tulis sang MUA.

Baca Juga: Muncul Potret Gadis Reinkarnasi Nike Ardilla, Mirip?

Viral Asisten MUA Dandani Istri Sang Mantan (TikTok)
Viral Asisten MUA Dandani Istri Sang Mantan (TikTok)

Saat prosesi foto pengantin, asisten MUA tersebut terlihat sedih.

"Ini dia kelihatan sedih banget. Mungkin di dalam pikirannya 'harusnya aku yang di sana'," tambah sang MUA.

Menyaksikan video tersebut, para warganet pun turut membubuhkan komentar. Beberapa diantara mereka menuturkan pengalaman yang serupa dengan asisten MUA tersebut.

"Pernah hampir dibooking mantan buat make up calon istrinya tapi aku tolak daripada nanti make upnya nggak karuan," tulis warganet.

"Gua juga kerjanya bantu-bantu rias lha pas banget kejadian kek kaka ini. Yang ku rias ternyata istrinya mantanku aduhh seketika nangis di pojokan," sambung lainnya.

"Nyeseknya sampe sini," ujar warganet.

"Dateng ke nikahan mantan aja udah nyesek apalagi yang jadi periasnya," tutur warganet.

"Sumpah nggak kuat woi lihatnya ngerasain kayak dia," pungkas warganet.

Berhenti Bersedih, Ini Cara Jitu Move On dan Melupakan Mantan Pacar

 Putus hubungan dengan kekasih, tentu memberikan pukulan berat terhadap kesehatan psikis. Kejadian tersebut bisa membuat trauma hingga membuat Anda susah melupakan mantan pacar.

Dilansir Times of India, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk move on dari mantan pacar. Apa saja? Berikut daftarnya!

Ingat bahwa semua butuh waktu

Masih memikirkan mantan telah bersama seseorang yang baru berarti bahwa Anda masih belum bisa melupakannya. Bukan berarti masih cinta, hal itu bisa berarti Anda membutuhkan lebih banyak waktu untuk sembuh.

Mungkin Anda masih menyangkal dan tidak dapat menerima kenyataan bahwa mantan telah berpindah hati. Tapi Anda perlu menerima apa adanya, suka atau tidak suka, orang yang pernah Anda cintai tidak lagi menjadi bagian dari hidup Anda.

Lepaskan, melupakan masa lalu memang tidak akan terjadi dalam waktu semalam, tetapi Anda harus berusaha. Fokus pada rencana dan tujuan masa depan. Percayalah bahwa suatu hari, semua rasa sakit ini akan hilang dan jadi kenangan.

Hadapi ketakutan

Begitu Anda menerima apa yang terjadi, Anda harus mulai menghadapi ketakutan Anda. Terimalah kenyataan bahwa mantan telah memiliki seseorang yang baru. Ini mungkin akan menghancurkan hati Anda tetapi juga akan memulihkan Anda. Setelah beberapa saat, Anda akan kebal terhadap visualisasi kok.

Lebih sadar diri

Kesadaran diri adalah tentang menjadi sepenuhnya sadar akan diri sendiri, menjadi diri yang lebih baik, dan mampu mengendalikan perasaan serta pikiran. Mengenali diri sendiri tidak serta merta menghapus pikiran negatif.

Tetapi setidaknya, Anda akan menyadari segala sesuatu yang terjadi di dalam diri Anda. Inti dari kesadaran diri adalah menyadari bahwa imajinasi Anda tidak nyata. Dengan cara ini, Anda akan menghentikan proses berpikir negatif sebelum hal tersebut membanjiri pikiran Anda.

Anda menjadi apa yang Anda pikirkan

Realitas di sekitar bertanggung jawab atas gambaran mental Anda. Pikiran Anda memiliki kekuatan untuk menciptakan dunia Anda dan jika Anda terus memikirkan mantan, maka Anda mulai mendefinisikan diri Anda sendiri.

Pada titik ini, Anda perlu mulai mengubah pikiran. Saat Anda memikirkan mantan, berhenti dan berpaling dengan cara melihat hal pertama di sekitar Anda dan mulai amati detailnya. (Risna Halidi/ Dian Kusumo Hapsari)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI