Bu Risma Kagum pada Nagita Slavina, Raffi Ahmad Siap Dukung Program Kemensos

Selasa, 22 Juni 2021 | 14:34 WIB
Bu Risma Kagum pada Nagita Slavina, Raffi Ahmad Siap Dukung Program Kemensos
Dok: Kemensos
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Mengenakan kemeja krem yang dibalut celana hitam dan sneakers oranye, Raffi Ahmad terlihat menawan. Ia mengaku grogi berada di dekat Mensos Risma. "Sampai keringetan nih bu (karena grogi)," katanya berseloroh.

Sementara Chef Renatta, begitu ia akrab disapa, tampil rapi dengan pakaian serba hitam dan sepatu kulit putih. Rambut panjangnya yang diikat ke belakang beserta masker hitam yang dikenakan tak mengurangi kecantikan wanita yang digadang-gadang sebagai kesayangan para koki di Indonesia.

"Hari ini kita ada se'i sapi sambal goreng susu dan se'i ayam sambal colo-colo," kata Chef Renatta. Kedua menu tersebut, katanya, adalah menu baru Dailybox yang pertama kali diluncurkan di SKA Balai "Pangudi Luhur" Bekasi.

Dengan arahan Chef Renatta, Mensos Risma tampak sibuk menata isian se'i di setiap kotak Dailybox yang ada di meja. Di sisi lain, Raffi Ahmad membuat vlog singkat dengan ponselnya "Mereka yang masak, aku yang makan. Jadi bos hari ini," kata Raffi berkelakar.

Di sela-sela kegiatan, Chef Renatta 'curhat' tentang perjalanan karirnya, dimana ia berjualan kue dari pintu ke pintu dan mau bekerja di sebuah restoran tanpa dibayar selama dua bulan saat merantau di luar negeri.

"Makanya sekarang (saya) bersyukur karena bekerja sudah ada hasilnya dan ada impactnya bagi orang banyak," kata Renatta. Kisah serupa dialami oleh Raffi Ahmad. Tak banyak yang tahu bahwa pria asli Sunda ini sudah menjadi tulang punggung keluarga di usia belia.

"Dulu saya ikut kasting sendirian dari Bandung, naik bus dan bajay. Syuting bisa 3-4 hari dan honornya Rp200 ribu. Saya sisihkan setengahnya untuk orang tua sementara setengahnya lagi untuk ongkos transportasi dan sewa hotel murah," kenang Raffi.

Setelah mendengar cerita kedua publik figur tersebut, Mensos Risma menyatakan bahwa nilai dari buah kerja keras pasti akan tercapai. "Tidak ada kata capek sebelum cita-cita kita berhasil," pesannya kepada seluruh penerima manfaat (PM) yang hadir di acara tersebut.

Baca Juga: Tekan Penyebaran Covid-19, Mensos Risma Tekankan Pentingnya Rangkul Pemimpin Informal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI