Tips Lolos Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 18

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 21 Juni 2021 | 15:20 WIB
Tips Lolos Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 18
Tips Lolos Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 18 - Ilustrasi Kartu Prakerja. (Antaranews.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

1.       Memenuhi Syarat Pendaftar

Tips lolos Kartu Prakerja yang pertama harus anda perhatikan adalah pastikan bahwa anda sudah memenuhi syarat saat mendaftarkan diri pada saat pendaftaran. Syarat-syaratnya berupa:

  • Warga Negara Indonesia
  • Sudah berusia 18 tahun
  • Tidak sedang menempuh pendidikan

2.       Tidak Termasuk dalam Golongan yang Dilarang Mendaftar

Tips yang kedua adalah pastikan bahwa anda tidak berstatus sebagai ASN, berikut adalah beberapa golongan yang dilarang untuk mendaftarkan diri pada program kartu prakerja gelombang 18:

  • Pejabat negara
  • Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah
  • ASN
  • TNI
  • POLRI
  • Kepala Desa dan perangkat desa
  • Direksi, Komisaris, dan Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD

3.       Data Diri yang Sesuai

Tips selanjutnya adalah pastikan bahwa data diri yang anda input saat pendaftaran diisi dengan sebenar-benarnya, hal ini menjadi hal yang paling utama untuk menentukan apakah diri anda akan lolos pendaftaran kartu prakerja atau tidak

4.       Lolos Validasi Email

Salah satu tahap yang ada pada saat anda mendaftarkan diri pada program kartu prakerja gelombang 18 adalah dengan melakukan verifikasi email, apabila anda mendapati tidak ada email yang masuk coba lakukan beberapa langkah di bawah:

  • Cek tab Spam
  • Menghubungi pihak kartu prakerja

Cara Melihat Hasil Tes Kartu Prakerja Gelombang 18

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 18 Kapan Dibuka?

Nanti, bagi anda yang sudah mendaftarkan diri pada program kartu prakerja gelombang 18 ada beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk mengetahui hasil pengumuman seleksi kartu prakerja. Yakni melalui laman resmi www.prakerja.go.id dan dengan mendapatkan sms resmi melalui nomor yang anda daftarkan saat mendaftarkan diri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI