CEK FAKTA: Benarkah Najwa Shihab Mengajak Masyarakat Berisik di Medsos?

Narasi berisi Najwa Shihab menyebut Indonesia sedang dalam bahaya sehingga masyarakat harus mulai bersuara dengan berisik di dunia maya.
Suara.com - Beredar narasi yang menyebutkan jurnalis Najwa Shihab mengajak masyakarat Indonesia untuk berisik di media sosial.
Narasi ini dibagikan oleh sebuah akun Facebook bernama Stevy Stevy (fb.com/100068349686138) pada tanggal 1 Juni 2021.
Akun tersebut juga membagikan foto yang memperlihatkan Najwa Shihab memegang selembar kertas.
Kertas itu berisi tulisan ajakan kepada masyarakat untuk berisik di media sosial. Najwa Shihab menyebut Indonesia sedang dalam bahaya, sehingga masyarakat harus mulai bersuara dengan berisik di dunia maya.
Baca Juga: CEK FAKTA: Rumah Ridwan Kamil Digeruduk Warga Saat KPK Sita Barang
Adapun narasi dalam kertas yang dipegang Najwa Shihab sebagai berikut:
"Negeri ini dalam Bahaya. Jangan diam, ayo #MulaiBicara Gunakan Medsos Mu Untuk Berisik”.

Lantas benarkah klaim tersebut?

PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, narasi Najwa Shihab yang mengajak masyarakat untuk berisik di media sosial tidak benar.
Baca Juga: Filosofi Tongkrongan: Saring Pikiran Biar Gak Jadi Ujaran Kebencian
Faktanya, foto tersebut berasal dari kampanye Najwa Shihab atas maraknya kekerasan terhadap perempuan. Ia hanya mengkampanyekan tulisan "Jangan diam ayo #MulaiBicara".
Catatan Redaksi:
Artikel ini merupakan bagian dari konten Cek Fakta Suara.com. Dibuat seakurat mungkin dengan sumber sejelas mungkin, namun tidak mesti menjadi rujukan kebenaran yang sesungguhnya (karena masih ada potensi salah informasi). Lebih lengkap mengenai konten Cek Fakta bisa dibaca di laman ini. Pembaca (publik) juga dipersilakan memberi komentar/kritik, baik melalui kolom komentar di setiap konten terkait, mengontak Redaksi Suara.com, atau menyampaikan isu/klaim yang butuh diverifikasi atau diperiksa faktanya melalui email [email protected].