Suara.com - Anggota DPR RI Fadli Zon angkat bicara mengenai Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyetujui pembongkaran jalur sepeda di Jalan Sudirman-Thamrin, DKI Jakarta yang dianggap mengganggu kendaraan lain.
Menurut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu, jalur khusus sepeda tersebut justru sudah bagus sehingga tidak perlu dibongkar.
"Menurut saya, jalur khusus sepeda di Jakarta sudah bagus, jangan dibongkar," kata Fadli Zon seperti dikutip Suara.com, Minggu (20/6/2021).
Fadli Zon menilai, jalur sepeda yang telah dibangun sejauh 11,2 kilometer dengan lebar dua meter tersebut merupakan sebuah infrastruktur menunjang hidup sehat bagi warga Jakarta.
Bahkan, infrastruktur jalur khusus sepeda juga sudah mulai diterapkan di banyak negara.
Selain sebagai infrastruktur olahraga, jalur khusus sepeda kekinian di banyak negara juga digunakan sebagai infrastruktur transportasi yang ramah lingkungan.
"Ini sebuah infrastruktur hidup sehat dan di banyak negara sudah banyak juga diterapkan, baik sebagai transportasi alternatif maupun olahraga," ungkap Fadli Zon.

Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni meminta Kapolri Jenderal Listyo Sigit membongkar jalur sepeda permanen di Sudirman-Thamrin, Jakarta. Mendengar usulan itu, Listyo mengaku sepakat.
Hanya saja, kata Listyo, pada prinsipnya terkait dengan jalur sepeda, sejauh ini kepolisian terus mencari formula yang cocok.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Fadli Zon Tak Tertolong atau Meninggal Dunia?
Oleh karena itu Polri berencana melakukan studi banding ke negara tetangga.