Suara.com - Seorang wanita baru saja membagikan pengalaman 14 tahun berjuang agar bisa lolos tes CPNS atau Calon Pegawai Negeri Sipil. Dia mengaku mencoba tes CPNS setelah lulus SMA sampai usianya menginjak kepala tiga.
Wanita tersebut mengungkap alasan di balik kegigihannya. Usut punya usut, dia berjuang karena sang ayah punya mimpi melihat anak-anaknya menjadi seorang pegawai negeri.
Curhatan wanita tersebut langsung menjadi viral setelah dibagikan lewat TikTok, Selasa (15/6/2021). Kekinian, video telah puluhan ribu kali ditayangkan.
"14 tahun perjuangan CPNS," ungkapnya seperti dikutip Suara.com.
Lewat keterangan video, wanita tersebut mengungkapkan dia pertama kali ikut tes CPNS sejak tamat SMA, dan berlanjut setelah kuliah. Hanya saja, dia masih gagal.
"Aku lulus PNS usia 32 tahun dan masih gadis. Sudah tua memang. Padahal sejak tamat SMA sambil kuliah aku terus ikuti tes CPNS tiap tahun dari formasi SMA, tapi belum rezeki," katanya.

Wanita tersebut mengaku sudah malas untuk mengikuti tes PNS. Namun semangatnya tak patah karena semangat dan tuntutan dari sang ayah.
"Sebenarnya aku sudah malas, tapi bapak terus menyemangati dan rajin antar daftar dan ujian," terang dia.
Lebih lanjut, wanita tersebut mengaku sempat diterima kerja di sebuah perusahaan bergaji lumayan setelah lulus kuliah.
Baca Juga: Bongkar Pungli Oknum Aparat, Benni Eduward Ngaku Pernah Dipukuli hingga Disandera
Namun, sang ayah tetap memintanya untuk mengikuti tes CPNS dengan formasi lulusan kuliah teknik sipil.