Suara.com - Seorang pembeli mencurahkan kekesalannya saat membeli makanan melalui ojek online (ojol). Maksud hati ingin pesan ayam saus pedas, namun makanan yang diterimanya jauh dari ekspektasi.
Salah satu akun Twitter mengunggah foto tangkapan layar ayam saus pedas yang dipesan melalui ojol.
Makanan dengan nama 'Ayam Spicy Fire Hot Chickhen' tersebut dijual seharga Rp 12 ribu melalui mitra ojol.
"Ayam crispy dengan lelehan saus spicy pedan (bisa digeprek bisa utuh)" demikian keterangan makanan seperti dikutip Suara.com, Selasa (15/6/2021).
Pada foto yang dipromosikan, tampak ayam tersebut berwarna kecoklatan dengan saus yang begitu banyak. Tampilannya terlihat begitu menggiurkan.

Namun, sayangnya ketika makanan tersebut dipesan dan sampai di tangan pembeli, penampakannya membuat syok.
Ayam tersebut tampak seperti gulungan tepung berwarna pucat. Ukurannya juga terbilang kecil.
Bahkan, saus pedas yang dijanjikan oleh penjualnya juga tampak begitu mengenaskan.
Saus tersebut berwarna oranye dan dibungkus dalam plastik berukuran kecil.
Baca Juga: Viral Ikan Rp 700 Juta Mati di Akuarium, Bikin Perasaan Warganet Campur Aduk
"Ingin berkata kasar," ujar si pembeli.