Kenapa Penularan COVID-19 Melbourne Berbeda Dibanding Kota Lain Australia?

Selasa, 08 Juni 2021 | 15:42 WIB
Kenapa Penularan COVID-19 Melbourne Berbeda Dibanding Kota Lain Australia?
Ilustrasi. Suasana kota Melbourne, Australia. [ABC News]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dan sebelum kasus penularan terbaru ini, kemampuan virus menyebar di Victoria dianggap lebih rendah dibandingkan di negara bagian lain.

Bagaimana dengan cuaca dingin?

Udara yang dingin memainkan peran dalam penularan COVID-19, namun pakar mengatakan cuaca tidak memainkan peran penting di Victoria.

Suhu yang lebih dingin memungkinkan virus bertahan hidup lebih lama di luar tubuh manusia.

Selain itu, cuaca dingin bisa mempercepat penularan karena orang-orang lebih banyak tinggal dalam ruangan dan menutup jendela rumah.

Namun faktor itu saja tidaklah menjadi alasan mengenai jumlah penularan yang lebih banyak terjadi di Victoria.

Profesor Mike Toole dari lembaga Burnet Institute mengatakan semua patogen yang menyerang sistem pernapasan memang berkembang subur selama musim dingin, Namun ini tidaklah menjelaskan pola penyebaran COVID-19.

"Terjadi kasus penularan besar-besaran di India, negara yang suhunya panas," katanya.

"Selama musim panas, terjadi penularan besar di kawasan selatan Amerika Serikat -Arizona, Texas, Florida, yang saat itu suhunya panas."

Dia mengatakan belum melihat adanya data dari mana pun yang bisa mengatakan suhu yang dingin menjadi salah satu faktor utama.

"Ini semua terjadi karena ketidakberuntungan saja," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI