Diperiksa Komnas HAM Terkait TWK Hari Ini, Firli Bahuri Cs Belum Konfirmasi Kehadiran

Selasa, 08 Juni 2021 | 06:56 WIB
Diperiksa Komnas HAM Terkait TWK Hari Ini, Firli Bahuri Cs Belum Konfirmasi Kehadiran
Ketua KPK Firli Bahuri. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pimpinan KPK termasuk Firli Bahuri sebagai ketua dijadwalkan untuk diperiksa Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) terkait polemik Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Selasa (8/6/2021) pagi ini.

"Dijadwalkan pagi ini pukul 10.00 WIB (pemeriksaan pimpinan KPK)," kata Komisioner Komnas HAM, Beka Ulung saat dikonfirmasi Suara.com, Senin (7/6/2021) malam.

Beka mengatakan, nantinya Komnas HAM bakal mendalami sejumlah hal pada pemeriksaan ini. Salah satunya soal pelaksanaan TWK.

"Hal yang didalami dari mulai proses, substansi dan landasan kebijakan TWK," ungkapnya.

Baca Juga: Direktur KPK Giri Suprapdiono: Semua Anggota TIM OTT Terjaring TWK untuk Diberhentikan

Kendati begitu, Beka mengatakan baik Firli mau pun empat pimpinan KPK lainnya belum memberikan konfirmasi kehadiran mereka pada pemeriksaan hari ini.

"Kami masih menunggu konfirmasi kehadiran para pimpinan KPK," tandasnya.

Layangkan Surat

Sebelumnya, Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) telah mengirimkan surat panggilan klarifikasi kepada pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Mereka sedianya dipanggil untuk dimintai klarifikasi terkait polemik tes wawasan kebangsaan atau TWK pegawai KPK.

Baca Juga: Absen Sidang Gugatan SP3 Kasus BLBI, KPK Bantah Akibat Polemik TWK

Komisioner Komnas HAM Choirul Anam berharap para pimpinan KPK dan pihak-pihak terkait dapat hadir memenuhi panggilan.

"Kami benar-benar berharap bahwa semua pihak yang kami panggil itu bersedia datang dan bekerja sama dengan baik," kata Anam kepada wartawan, Minggu (6/6/2021).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI