Musala Tak Sediakan Mukena, Cara Wanita Tutup Aurat Diperdebatkan Publik

Selasa, 01 Juni 2021 | 14:21 WIB
Musala Tak Sediakan Mukena, Cara Wanita Tutup Aurat Diperdebatkan Publik
Usaha wanita menutup aurat saat di musala tak ada mukena (tiktok.com/@oriophelia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang wanita salat tanpa mukena di sebuah musala yang terletak di sebuah mal viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @oriophelia, (19/3/2021) tampak seorang wanita salat tanpa mukena. 

Wanita tersebut lantas menjelaskan bahwa di musala tersebut tidak disediakan mukena yang bisa dipakai oleh jemaah yang hendak salat. Alasannya, mukena yang dipakai bergantian dapat menjadi media penularan virus corona di masa pandemi ini.

Di dalam video tampak musala tersebut telah diatur sedemikian rupa agar para jemaah yang hendak salat tidak saling berhimpitan. 

Baca Juga: Viral Pengantin Wanita Atraksi Patahkan Besi, Warganet: Suami Selingkuh, Auto...

Untuk mengatasi kondisi tersebut, wanita itu berusaha melakukan upaya agar semua auratnya bisa tertutup meskipun tanpa mukena. Ia lantas melilitkan sebuah sajadah di kakinya yang belum tertutup.

"Mau ngasih tau kalo ke Kokas bawa mukena sendiri ya gengs," tulis wanita tersebut.

"Di Kokas (di masa) Covid nggak ada mukena," lanjutnya.

Usaha wanita menutup aurat saat di musala tak ada mukena (tiktok.com/@oriophelia)
Usaha wanita menutup aurat saat di musala tak ada mukena (tiktok.com/@oriophelia)

Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka berdebat mengenai sah atau tidaknya salat yang dilakukan oleh wanita tersebut.

"Nggak sah sih, kerudung sama tangan nggak sah, lebih baik minjem sih sama yang udah selesai, jangan sedikit-sedikit yang penting nawaitu atau niat," tulis warganet dengan akun HardWell.

Baca Juga: Ustadz Gondrong Dipulangkan ke Rumahnya di Bekasi

"Nggak apa-apa kok kak, di Mekah juga cewek-cewek biasanya salat nggak pada pakai mukena," tulis warganet dengan akun whoami.

"Yang penting tertutup dan tepat waktu," tulis warganet lain dengan akun Nisaaa.

"Coba kalau pakai baju syari yang lebar-lebar pasti nggak repot," tulis warganet dengan akun danielwiliansyah.

"Yang penting niatnya, mau di mana pun berada yang penting niat," tulis warganet lain dengan akun Amell Emoon.

Video selengkapnya dapat dilihat di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI