Profil Harun Al Rasyid: Raja OTT, Pegawai yang Paling Diwaspadai di KPK

Dany Garjito Suara.Com
Sabtu, 29 Mei 2021 | 13:44 WIB
Profil Harun Al Rasyid: Raja OTT, Pegawai yang Paling Diwaspadai di KPK
Penyidik KPK Tak Lolos TWK Bongkar Posisi Harun Masiku. (YouTube/Najwa Shihab)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Harun Al Rasyid selaku Penyelidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), menjadi pegawai paling diwaspadai oleh pimpinan lembaga antirasuah ini. Bahkan kabarnya, Harun Al Rasyid menempati peringkat pertama dalam daftar pegawai paling diwaspadai yang dibuat oleh pimpinan KPK.

Pernyataan tersebut sempat diungkapkan oleh Harun dalam acara Mata Najwa episode KPK Riwayatmu Kini.

Harun Al Rasyid mendengar informasi soal dirinya menjadi pegawai paling diwaspadai dari Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron. Saat bertemu dengan Ghufron, Harun diberi tahu bahwa namanya telah menempati nomor satu dalam daftar pegawai yang dibuat Ketua KPK, Firli Bahuri.

Berikut profil Harun Al Rasyid di bawah ini. 

Baca Juga: Ray Rangkuti: TWK Pegawai KPK Memecah Belah, Bukan Buat Mencintai Bangsa!

Profil Harun Al Rasyid

Pakar Hukum UGM unggah foto gedung KPK, ada spanduk berani jujur pecat! (Instagram/zainalarifinmochtar).
Pakar Hukum UGM unggah foto gedung KPK, ada spanduk berani jujur pecat! (Instagram/zainalarifinmochtar).

Dijuluki Raja OTT

Pada tahun 2018 lalu, Firli pernah memberikan penghargaan kepada Harun karena kerap melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT). Menurut Firli, penghargaan tersebut diberikan karena memang pada saat Harun lah OTT banyak dilakukan. 

Pegawai paling diwaspadai

Harun Al Rasyid disebut menjadi pegawai paling diwaspadai di KPK.

Baca Juga: Pendukung Firli Bahuri Ternyata Pendemo Bayaran, Ada Pelajar SMP

Hal tersebut terungkap dalam acara Mata Najwa episode KPK Riwayatmu Kini.

Harun Al Rasyid mendengar informasi tentang pegawai paling diwaspadai ini dari Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron.

"Saya nggak ngerti nama Anda itu menjadi urutan teratas dari daftar yang pernah diberikan Pak Firli kepada saya," ungkap Harun Al Rasyid menirukan ucapan Nurul Ghufron.

Membongkar posisi Harun Masiku

Harun Al-Rasyid membongkar posisi Harun Masiku. Ia mengungkap buronan tersangka kasus korupsi itu berada di Indonesia.

Pernyataannya ini diungkapkan dalam akun YouTube Najwa Shihab yang berjudul "Kesaksian Eksklusif Penyidik KPK soal Posisi Harun Masiku: Di Balik Layar Mata Najwa | Catatan Najwa". Video ini diunggah pada Jumat (28/5/2021).

Awalnya, Najwa Shihab bertanya kepada penyidik KPK mengenai keberadaan Harun Masiku yang sedang dicari-cari se Indonesia.

"Kembali ke tadi, jadi Harun Masiku sebenarnya masih ada di sini? Di sekitar sini?," tanya Najwa Shihab dalam video seperti dikutip oleh Suara.com, Jumat (28/5/2021).

Dengan tegas, penyidik KPK menyebut sinyal keberadaan Harun Masiku di Indonesia sudah sangat kuat.

"Ada Sinyal itu ada," tegas Harun Al Rasyid.

Catatan Redaksi: Artikel ini sudah mengalami perubahan. Artikel sebelumnya terjadi kesalahan dalam isi profil tokoh. Atas kesalahan tersebut, redaksi minta maaf.

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI