Suara.com - Polres Metro Jakarta Pusat telah meringkus pelaku pembunuhan terhadap perempuan bernama Ida Wasila Anata (31). Jasad Ida sebelumnya ditemukan tanpa busana di kamar nomor 110, Hotel Dreamtel, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (26/5/2021) lalu.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Teuku Arsya Khadafi membenarkan kabar penangkapan tersebut. Disebutkan Arsya, pelaku merupakan laki-laki 24 tahun berinsial AA.
"Betul sudah diamankan. Inisial pelaku AA umur 24 tahun," kata Arsya dalam pesan singkat, Sabtu (29/5/2021).
Arsya mengatakan, saat ini AA telah berada di Mapolrestro Jakarta Pusat. Oleh penyidik, pemuda itu tengah dimintai keterangan secara intensif.
"Saat ini sudah dilakukan pemeriksaan di Polres Jakpus," sambung Arsya.
Meski demikian, Arsya belum membeberkan secara rinci terkait penangkapan tersebut.
Ungkap kasus tersebut akan disampaikan dalam konfrensi pers yang berlangsung pada Minggu (30/5/2021) besok.
Pelaku Pakai Celana Pendek
Merujuk pada rekaman kamera CCTV di lokasi yang diunggah oleh akun Instagram @jurnalisjakpus, terduga pelaku terlihat datang ke hotel menggunakan celana pendek, jaket dan membawa tas selempang kecil.
Baca Juga: Polisi Buru Otak Pelaku Pembunuhan Guru SD di Toba

Tepat pukul pukul 13.37 WIB, terduga pelaku tiba dan langsung masuk ke hotel dan sempat berhenti di depan lift. Pada pukul 13.46 WIB, terduga pelaku pria inu baru masuk ke dalam lift.