Berdialog di Papua, Panglima TNI dan Kapolri Tampung Masukan Soal Kondisi Masyarakat

Kamis, 27 Mei 2021 | 21:26 WIB
Berdialog di Papua, Panglima TNI dan Kapolri Tampung Masukan Soal Kondisi Masyarakat
Berdialog di Papua, Panglima TNI dan Kapolri Tampung Masukan Soal Kondisi Masyarakat. (Dokumentasi Puspen TNI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melangsungkan silahturahmi bersama tokoh agama, tokoh masyarakat dan juga Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Provinsi Papua (Forkompimda) di Sentani, Jayapura, Kamis (27/5/2021).

Dalam kesempatan itu, keduanya menampung segala masukan terkait apa yang dirasakan masyarakat Papua saat ini. 

Inti dari pertemuan tersebut ialah mempererat tali silahturahmi antara pimpinan TNI/Polri dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan Forkopimda Provinsi Papua. Kemudian keduanya pun menampung segala masukan dari sejumlah tokoh. 

Hadi juga mengungkapkan dalam pertemuan terkait penyelenggaraan PON XX yang akan digelar dalam waktu dekat. Mengingat Papua akan menjadi tuan rumahnya, Hadi berharap seluruh pihak dapat saling bekerja sama untuk kesuksesan PON XX. 

Baca Juga: OPM Tantang TNI-Polri dan Tetapkan Lokasi Perang

Berdialog di Papua, Panglima TNI dan Kapolri Tampung Masukan Soal Kondisi Masyarakat. (Dokumentasi Puspen TNI)
Berdialog di Papua, Panglima TNI dan Kapolri Tampung Masukan Soal Kondisi Masyarakat. (Dokumentasi Puspen TNI)

"Dengan demikian, semua pihak harus bahu-membahu mengerahkan segenap kemampuan untuk suksesnya even tersebut," kata Hadi dalam keterangan tertulis yang dikutip Suara.com, Kamis (27/5/2021). 

Di luar itu, Hadi mengungkapkan kalau TNI/Polri senantiasa mengedepankan kesejahteraan dan kearifan lokal dengan melibatkan pemerintah daerah dalam menyelesaikan setiap permasalahan di Papua. Keberadaan TNI/Polri di Bumi Cenderawasih sedianya untuk menjamin kestabilan keamanan demi masyarakat Papua yang dapat menikmati pembangunan nasional nan sejahtera. 

"Semua itu akan dapat terwujud dengan adanya stabilitas keamanan yang kondusif melalui partisipasi aktif semua pihak," tegas Hadi. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI