Ramai Video Klarifikasi Felicia Tissue, Fahri Hamzah: Mas Kaesang Lagi Apa?

Kamis, 27 Mei 2021 | 19:29 WIB
Ramai Video Klarifikasi Felicia Tissue, Fahri Hamzah: Mas Kaesang Lagi Apa?
Cuitan Fahri Hamzah Sentil Kaesang. (Twitter/@Fahrihamzah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Video Felicia Tissue yang buka-bukaan soal kandasnya hubungannya dengan Putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep telah menjadi perbincangan publik. Ramainya pembahasan mengenai video itu bahkan membuat Politikus Partai Gelora Fahri Hamzah ikut nimbrung.

Melalui akun Twitternya, Mantan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) itu nampak menyentil Kaesang. Ia bertanya-tanya Kaesang sedang apa saat ini, mengingat yang bersangkutan nampak menghilang dari media sosial.

"Mas Kaesang lagi apa?," cuit Fahri Hamzah di Twitter seperti dikutip oleh Suara.com, Kamis (27/5/2021).

Lebih lanjut Fahri mengaku ia telah menonton video klarifikasi Felicia. Namun, ia mengatakan tidak terlalu memahaminya.

Karena itu, Fahri berusaha meminta penjelasan kepada Kaesang. Ia merasa mungkin sudah terlalu tua sehingga tidak bisa memahaminya.

Cuitan Fahri Hamzah Sentil Kaesang. (Twitter/@Fahrihamzah)
Cuitan Fahri Hamzah Sentil Kaesang. (Twitter/@Fahrihamzah)

"Aku sih nonton videonya dan belum terlalu paham. Apa umurku sudah terlalu tua ya mas @kaesangp...?," tanya Kaesang.

Cuitan Fahri Hamzah Sentil Kaesang. (Twitter/@Fahrihamzah)
Cuitan Fahri Hamzah Sentil Kaesang. (Twitter/@Fahrihamzah)

Sentilan Fahri ini langsung banjir komentar dari warganet. Sebagian dari mereka menuliskan komentar kocak mengenai keberadaan Kaesang.

"Lagi ngumpet ada yang nyariin," celutuk warganet.

"Lagi mikir jawab statement Felicia," tambah yang lain.

Baca Juga: Ferdinand ke Felicia Tissue: Kaesang 3 Tahun Lagi Anak Mantan Presiden, Cari yang Lain Aja

"Lagi puyeng," sahut warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI