Kepala BNPB Doni Monardo Diganti karena akan Pensiun 1 Juni Nanti

Selasa, 25 Mei 2021 | 10:15 WIB
Kepala BNPB Doni Monardo Diganti karena akan Pensiun 1 Juni Nanti
Kepala BNPB sekaligus Ketua Satgas penanganan Covid-19 Doni Monardo di DPR RI, Senin (15/3/2021). [Suara.com/Novian Ardiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo akan memasuki masa pensiun sebagai Letjen TNI aktif sehingga tak bisa lagi menjabat di BNPB.

Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan, Doni Monardo akan pensiun pada 1 Juni 2021, sementara jabatan Kepala BNPB harus diisi oleh perwira tinggi aktif.

"Pak Doni akan pensiun pada 1 Juni 2021 sehingga harus diganti perwira tinggi TNI yang aktif," kata Hadi kepada wartawan, Selasa (25/5/2021).

Sebagai gantinya, Hadi menunjuk Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Ganip Warsito untuk menjadi Kepala BNPB.

Baca Juga: Presiden Jokowi Akan Lantik Kepala BNPB Pengganti Doni Munardo

Rencananya, Ganip Warsito akan dilantik langsung oleh Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka pada Selasa (25/5/2021) pagi ini.

Diketahui, Doni Monardo telah menjabat Kepala BNPB sejak 9 Januari 2019 menggantikan Laksda Purn. Willem Rampangilei.

Lulusan Akademi Militer (Akmil) 1985 itu langsung dihadapi dengan sejumlah bencana alam seperti Gempa Palu hingga kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Indonesia.

Tak lama kemudian, Pandemi Covid-19 datang sehingga ia harus merangkap menjadi Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 sejak Maret 2020.

Dalam karier kemiliteran, Doni pernah bertugas sebagai Pangdam Siliwangi, Pangdam Pattimura, Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI AD, hingga Pasukan Pengamanan Presiden (Paspamres).

Baca Juga: Jokowi Ganti Kepala BNPB Doni Monardo, Ini Penggantinya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI