Suara.com - Iron Dome, anti rudal milik Israel menjadi sistem pertahanan andalan Israel dalam konflik besar-besaran dengan Hamas dan kelompok militan lainnya di Gaza, Palestina. Bahkan Rezim Zionis membanggakan sistem tersebut. Mari mengenal lebih banyak tentang apa itu Iron Dome.
Namun akhirnya Israel kebobolan juga oleh rudal Sijeel Hamas yang menewaskan dua warga Israel di Ashkelon. Kabarnya, beberapa media Zionis menyalahkan kegagalan Iron Dome atas kematian dua warga berusia 60-an dan 80-an tahun.
Dari pada penasaran, yuk langsung saja kenalan dengan apa itu Iron Dome dan bagaimana spesifikasinya.
Apa itu Iron Dome?
![Roket-roket Hamas dari Gaza disambut oleh sistem pertahanan Iron Dome Israel di Kota Ashdod, 11 Mei 2021. [AFP/Menahem Kahana]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/05/13/13318-hamas-gaza-israel-iron-dome.jpg)
Iron Dome bukanlah sistem persenjataan biasa, tapi Iron Dome sangat diandalkan oleh Israel untuk menghalau rudal dari Palestina.
Melansir Eurasian Times, Iron Dome merupakan salah satu sistem pertahanan udara tersukses di dunia dengan tingkat keberhasilan hingga lebih dari 90 persen. The Jerusalem Post melaporkan bahwa sistem tersebut telah menembak jatuh 90 persen roket yang diluncurkan dari Gaza yang akan mendarat di daerah berpenduduk Israel.
Pada tanggal 7 April 2011 yang lalu, sistem berhasil mencegat BM-21 Grad yang diluncurkan dari Gaza untuk pertama kalinya.
Kemudian pada November 2012, pernyataan resmi menunjukkan bahwa mereka telah mencegat lebih dari 400 roket. Hingga pada akhir Oktober 2014 lalu, sistem Iron Dome telah mencegat lebih dari 1.200 roket yang ditembakkan ke Israel.
Spesifikasi Iron Dome Israel
Baca Juga: Ngeri! Begini Detik-detik Gedung 12 Lantai Ambruk Dihantam Rudal Israel

Melansir missilethreat, Iron Dome adalah sistem pertahanan bergerak yang berbasis darat buatan Israel, dan dirancang khusus untuk mencegat roket dan artileri jarak pendek. Sensor Iron Dome diklaim dapat membedakan antara roket yang mengancam wilayah populasi, serta roket yang akan jatuh tanpa bahaya.