Anies: Ya Allah Kuatkanlah Kami untuk Bisa Melewati Semua Ini

Rabu, 12 Mei 2021 | 21:44 WIB
Anies: Ya Allah Kuatkanlah Kami untuk Bisa Melewati Semua Ini
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balai Kota, Kamis (6/4/2021). (Suara.com/Fakhri Fuadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur Jakarta Anies Baswedan mengatakan meskipun tak saling bersentuhan untuk menyambung tali silaturahmi, hubungan sesama masyarakat akan tetap terjalin.

"Insya Allah doa ini mampu meruntuhkan halangan yang memisahkan jasmani," ujar Anies.

Anies mengucapkan selamat Idul Fitri kepada masyarakat. Dia mengatakan, "Ya Allah engkaulah rab Yang Maha Perkasa. Hari ini kami belajar betapa berharganya semu keberkahan dari setiap sentuhan dari kehangatan di antara kami." 

"Ya Allah kuatkanlah kami untuk bisa melewati semua ini. Mudahkanlah ikhtiar lahir dan batin kami untuk dapat menahan diri, janganlah engkau biarkan keterbatasan ini membuat kami enggan bersilahturahmi. Membuat kami enggan untuk saling mengucap maaf. Saling berkirim doa dan merayakan Idul Fitri."

Baca Juga: DMI: 95 Persen Masjid di Kota Bekasi Gelar Salat Idul Fitri

"Ya Allah tak henti kami bersyukur kepadamu, izinkanlah ikhtiar-ikhtiar kami bisa membuahkan hasil kebaikan."

"Ya Allah Yang Maha Mendengar, di hari Idul Fitri ini wujudkanlah cita-cita dari ikhtiar kami. Kirainya engkau berkenan mengangkat pandemi ini, lalu izinkan kami untuk menjadi generasi umat yang lebih tangguh. Menjadi generasi yang lebih baik lagi." 

Kunjungi panti sosial

Tadi, Anies mengunjungi Panti Sosial Asuhan Tunas Bangsa, Panti Sosial Bina Laras Harapan Sentosa, dan Panti Sosial Tresna Werdha.

“Jadi hari ini, hari terakhir bulan Ramadhan saya dan istri mengunjungi tiga panti yang dikelola Pemprov DKI Jakarta, panti untuk lansia, anak-anak dan untuk mereka yang ada gangguan jiwa,” ujar Anies dalam keterangan tertulis.

Baca Juga: Dilarang Gibran, Warga Solo Nekat Takbiran Keliling: Sudah Tradisi Kok!

“Mereka-mereka yang di sini adalah saudara-saudara kita yang tak bisa bersama dengan keluarga, lansia yang harus dirawat negara. Mereka yang dalam gangguan jiwa, termasuk juga anak-anak yang rata-rata orang tuanya tak ada atau tidak mampu untuk mendidik.”

Anies ingin memastikan seluruh warga binaan terlayani dan terfasilitasi dengan baik.

Anies berinteraksi dengan para pengasuh yang memberikan pelayanan terhadap orang dalam gangguan jiwa serta para manula di Panti Werdha.

“Alhamdulillah dalam kunjungan ini kondisi mereka terawat dengan baik, terlayani dengan baik. Dan Insya Allah ini gambaran semua panti-panti yang dikelola oleh Pemprov DKI,” katanya.

Pelayanan tersebut dilakukan untuk membahagiakan warga binaan yang juga merupakan bagian warga Jakarta.

“Kami memastikan semua pelayanan terselenggara dengan baik, sehingga mereka merasa bahagia, tenang, dan membuat mereka seakan berada di lingkungan keluarga sendiri,” kata dia.

Anies juga mengajak seluruh warga Jakarta untuk meningkatkan kepedulian kepada warga, khususnya mereka yang memiliki kebutuhan khusus, sehingga mereka akan merasakan kebersamaan keluarga terlebih menjelang hari raya Idul Fitri ini.

“Inilah saatnya kita berikan perhatian kepada mereka dan bagi para petugas di sini. Mudah-mudahan dicatat sebagai amal soleh sebagaimana negara menangani mereka yang membutuhkan pelayanan,” kata dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI