Suara.com - Buat Anda yang sudah lama menunggu beasiswa LPDP 2021, akhirnya penantian itu terbayar tahun ini. Pendaftaran beasiswa LPDP 2021 secara online telah dibuka pada 4 Mei-1 Juni 2021.
Beasiswa ini dialokasikan kepada lulusan S1/D4 yang ingin meneruskan jenjang ke S2 dan bagi lulusan S2 yang ingin melanjutkan ke jenjang doktor atau S3. Pendaftaran dibagi menjadi dua gelombang, berikut jadwal untuk masing-masing gelombang.
Jadwal Pendaftaran Beasiswa LPDP 2021 Gelombang 1
- Pembukaan pendaftaran beasiswa umum: 4 Mei 2021
- Penutupan pendaftaran beasiswa umum: 1 Juni 2021
- Pelaksanaan seleksi administrasi: 2-10 Juni 2021
- Pengumuman hasil seleksi administrasi: 11 Juni 2021
- Seleksi substansi akademik dan kebangsaan: 16-19 Juni
- Pengumuman hasil seleksi substansi akademik dan kebangsaan: 24 Juni 2021
- Seleksi wawancara: 5-16 Juni 2021 dan 23 Juli - 25 Agustus 2021
- Pengumuman hasil seleksi wawancara: 22 Juli 2021 dan 30 Agustus 2021
Jadwal LPDP 2021 gelombang 2
Baca Juga: Tata Cara Pendaftaran LPDP 2021: Syarat Umum dan Khusus serta Jadwalnya
Pendaftaran beasiswa LPDP 2021 gelombang 2 dibuka tepat setelah gelombang sebelumnya selesai.
Jadwal gelombang 2 beasiswa LPDP 2021, meliputi:
- Pembukaan pendaftaran beasiswa umum: 1 Agustus 2021
- Penutupan pendaftaran beasiswa umum: 8 September 2021
- Pelaksanaan seleksi administrasi: 9-23 September 2021
- Pengumuman hasil seleksi administrasi: 24 September 2021
- Seleksi substansi akademik dan kebangsaan: 4-8 Oktober Juni
- Pengumuman hasil seleksi substansi akademik dan kebangsaan: 13 Oktober 2021
- Seleksi wawancara: 25 Oktober - 26 November 2021
- Pengumuman hasil seleksi wawancara: 3 Desember 2021.
Syarat Pendaftaran LPDP 2021
Adapun dokumen yang perlu disiapkan saat mendaftar, yaitu:
- KTP Ijazah S1/S2 (asli/legalisir) atau SKL Transkrip nilai S1/S2 (asli/legalisir)
- Sertifikat bahasa asing (asli) Letter of Acceptance (LoA) Unconditional sesuai dengan perguruan tinggi dan program yang dipilih
- Surat Pernyataan bermaterai sesuai format LPDP Surat rekomendasi dari akademisi/atasan di tempat kerja
- Surat izin mengikuti seleksi dari perusahaan/instansi (bagi yang sudah bekerja).
- Pendaftaran beasiswa LPDP 2021, dapat dilakukan dengan mengunjungi laman https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
- Pilih "Klik Untuk Daftar" di bagian Beasiswa S2/S3 LPDP (Dalam dan Luar Negeri).
- Calon pendaftar bisa melihat persyaratan dan cara submit pendaftaran.
- Calon pendaftar juga bisa melihat daftar universitas luar negeri tujuan beasiswa LPDP.
Demikian informasi terbaru mengenai beasiswa LPDP 2021, lengkap dengan jadwal dan syarat pendaftaran.
Baca Juga: Link Pendaftaran LPDP 2021 di beasiswalpdp.kemenkeu.go.id Dibuka
Kontributor : Mutaya Saroh