Suara.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kembali melanjutkan silaturahmi politik. Presiden PKS Ahmad Syaikhu dan jajaran sore ini dijadwalkan bertemu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di kantor DPP Gerindra di Ragunan, Jakarta Selatan.
Kabar tersebut dibenarkan Kepala Staf Presiden PKS, Pipin Sofyan.
"Betul. Insyaallah sore ini PKS melanjutkan silaturahmi kebangsaan ke Partai Gerindra. Presiden PKS akan diterima langsung oleh Bapak Prabowo di Kantor DPP Gerindra, Jakarta," kata Pipin dikonfirmasi, Selasa (4/5/2021).
Sementara itu Waketum Gerindra Habiburokhman juga membenarkan agenda pertemuan. Ia berujar dirinya turut mendampingi Prabowo dalam pertemuan.
Baca Juga: Merasa Dicatut Gantikan Prabowo Ketum Gerindra, Dasco Polisikan Ketua KNPI
"Benar demikian adanya. Ini saya, Pak Dasco, Pak Prasetyohadi, Pak Wihadi diminta ikut hadir mendampingi Pak Prabowo. Beberapa pengurus Teras Gerindra juga otw," kata Habiburokhman.
Sedangkan Ketua Harian Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan pertemuan kedua partai merupakan rangkaian kunjingan politik PKS ke sejumlah partai.
"Kunjungan ini memang rangkaian dari safari kebangsaan PKS. Pertemuan hari ini memang terjadwal dengan Partai Gerindra, diterima Pak Prabowo sebagai ketua umum," ujarnya.