Gebrak Sebut Ratusan Orang Diamankan Polisi dari Aksi May Day di Jakarta

Sabtu, 01 Mei 2021 | 19:48 WIB
Gebrak Sebut Ratusan Orang Diamankan Polisi dari Aksi May Day di Jakarta
Massa serikat buruh GEBRAK menggelar aksi unjuk rasa dalam rangka perayaan Hari Buruh atau May Day di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Sabtu (1/5/2021) sore. (Suara.com/Yosea Arga)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juru bicara Gerakan Buruh Bersama Rakyat (Gebrak), Nining Elitos, menyampaikan bahwa ratusan orang ditangkap aparat kepolisian dalam aksi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Sabtu (1/5/2021).

Nining mengungkapkan, dari jumlah tersebut terdapat dari berbagai elemen termasuk buruh, mahasiswa hingga pelajar.

"Yang di tangkap, pihak buruh ada 3 orang, mahasiswa dan pelajar ada sekitar lebih kurang sekitar 200-300 orang," kata Nining kepada wartawan, Sabtu sore.

Kendati begitu, Nining mengatakan pihaknya masih mencoba memastikan jumlah pasti dari massa yang diamankan. Pihaknya juga akan melakukan pendampingan advokasi.

Baca Juga: Massa Buruh Bubar Sebelum Maghrib, Jalan Medan Merdeka Barat Mulai Normal

Nining menuturkan, pihaknya sangat menyayangkan terhadap aksi penangkapan sejumlah massa tersebut. Padahal, menurutnya, pihaknya menggelar aksi secara damai hingga mematuhi protokol kesehatan.

"Namun sangat disayangkan aksi tersebut berujung pengamanan terhadap massa, padahal mereka bagian dari gerakan rakyat," tuturnya.

Lebih lanjut, Nining dan pihaknya mendesak agar para massa yang diamankan aparat tersebut segera dibebaskan.

"Kita mendesak agar membebaskan para mahasiswa, buruh, pemuda, pelajar yang di tangkap di bebaskan tanpa syarat. Bertepatan 1 Mei rakyat masih mendesak untuk di cabut kebijakan,aturan yang semakin merugikan rakyat," tandasnya.

Sebelumnya, polisi mengklaim telah mengamankan sejumlah massa pada aksi peringatan May Day di Jakarta hari ini. Mereka diantaranya rekan-rekan mahasiswa Papua hingga sejumlah yang diklaim sebagai kelompok Anarko.

Baca Juga: Menaker Apresiasi Perayaan May Day 2021 yang Berbeda akibat Pandemi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI