Disebut Mau Bikin Rusuh di Aksi May Day, Polisi Amankan 20 Anarko

Sabtu, 01 Mei 2021 | 16:11 WIB
Disebut Mau Bikin Rusuh di Aksi May Day, Polisi Amankan 20 Anarko
Polisi mengamankan puluhan orang yang disebut sebagai anarko di kawasan sekitar gedung Indonesia Labour Organization (ILO), Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (1/5/2021). [Suara.com/Bagaskara Isdiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi mengamankan puluhan orang yang disebut sebagai anarko di kawasan sekitar gedung Indonesia Labour Organization (ILO), Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (1/5/2021).

Aparat mengklaim, kaum anarko diduga ingin menyusup ke massa aksi Hari Buruh Internasional dan membuat kerusuhan. 

"(Ada) 22 orang anak anarko diamankan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus kepada wartawan, Sabtu (1/5/2021). 

Yusri mengatakan, puluhan orang yang disebut sebagai anarko itu diduga akan menyusup ke tengah-tengah aksi buruh. Mereka diduga akan membuat kerusuhan. 

Baca Juga: Peringatan May Day 2021, Pemkot Medan Beri Vaksin untuk Buruh

"Mereka biasa, diduga ada indikasi buat kerusuhan. Seperti biasa, mereka ada dugaan mau buat kerusuhan, makanya kami amankan untuk diperiksa," tuturnya. 

Sebelumnya, sebanyak 15 orang mahasiswa Papua dibawa aparat kepolisian saat hendak aksi di Hari Buruh Internasional di Jakarta.

Mereka dibawa saat melintas di depan Gedung Kedutaan Besar Amerika Serikat, Sabtu siang tadi. 

Yusri memastikan, pengamanan massa Papua dengan diduga kelompok anarko tadi berbeda. Massa Papua diamankan lantaran tak memiliki surat izin pemberitahuan untuk menggelar aksi sebelumnya.

Baca Juga: Ricuh Aksi May Day di Patung Kuda, 30 Kader PMKRI Dibawa ke Polda

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Sejarah May Day: Asal Mula Peringatan Hari Buruh Internasional Setiap 1 Mei
Sejarah May Day: Asal Mula Peringatan Hari Buruh Internasional Setiap 1 Mei
Beda Umur 20 Tahun, Ternyata Ini yang Bikin Gwen Ashley Mau Dipinang Ryan Harris
Beda Umur 20 Tahun, Ternyata Ini yang Bikin Gwen Ashley Mau Dipinang Ryan Harris
Hampir Terserempet Iring-iringan Delegasi Laos, Mobil Patwal yang Diteriaki Polisi Goblok Mau Amankan Jalan Jokowi - Suara.com
Hampir Terserempet Iring-iringan Delegasi Laos, Mobil Patwal yang Diteriaki Polisi Goblok Mau Amankan Jalan Jokowi - Suara.com
Farhat Abbas Ungkap Alvin Lim Meninggal Dunia di Rumah Sakit Saat Cuci Darah
Farhat Abbas Ungkap Alvin Lim Meninggal Dunia di Rumah Sakit Saat Cuci Darah
Kabar Duka, Pengacara Alvin Lim Meninggal Dunia
Kabar Duka, Pengacara Alvin Lim Meninggal Dunia
Kabar Baik! Israel Disebut Sepakat Hentikan Aksi Militer Di Gaza Selama Ramadan
Kabar Baik! Israel Disebut Sepakat Hentikan Aksi Militer Di Gaza Selama Ramadan

TERKINI