CEK FAKTA: Video Momen Awak KRI Nanggala 402 Gendong Bayi Sebelum Berlayar

Jum'at, 30 April 2021 | 13:13 WIB
CEK FAKTA: Video Momen Awak KRI Nanggala 402 Gendong Bayi Sebelum Berlayar
Fakta awak KRI Nanggala 402 gendong bayinya sebelum berlayar (Turnbackhoax.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar video diduga salah seorang awak KRI Nanggala 402, Serda Kom Purwanto memeluk bayinya yang baru lahir sebelum berangkat berlayar.

Video tersebut diunggah oleh akun TikTok bernama @hihihikkkkkk. Dalam video tersebut tampak seorang pria menangis sambil memeluk bayi yang baru lahir.

Akun tersebut juga menambahkan narasi sebagai berikut:

"Saat-saat terakhir Serda Kom Purwanto memeluk buah hatinya yang baru lahir yang seakan-akan sang bayi merasakan bahwa pelukan sang ayah yang pertama sekaligus yang terakhir hingga sang buah hati menangis tak mau lepas dari pelukan sang ayah.
Semoga istiqomah".

Baca Juga: Penghina TNI dan KRI Nanggala Diciduk, Saat Diperiksa Linglung

Benarkah klaim tersebut?

Fakta awak KRI Nanggala 402 gendong bayinya sebelum berlayar (Turnbackhoax.id)
Fakta awak KRI Nanggala 402 gendong bayinya sebelum berlayar (Turnbackhoax.id)

Penjelasan

Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, Jumat (30/4/2021), klaim dalam video yang menyebut alah satu awak KRI Nanggala 402 memeluk bayinya sebelum berlayar adalah klaim yang salah.

Serda Kom Purwanto memang tercatat sebagai satu dari 53 awak KRI Nanggala 402 yang gugur saat menjalankan tugas di Laut Bali.

Dikutip dari Kumparan.com, istri dari Serda Kom Purwanto, Dian Arisa membantah bahwa pria dalam video tersebut merupakan mendiang suaminya yang gugur di KRI Nanggala 402.

Baca Juga: Keluarga Prajurit KRI Nanggala 402 Peroleh Kesempatan Kerja di Kemensos

Fakta awak KRI Nanggala 402 gendong bayinya sebelum berlayar (Turnbackhoax.id)
Fakta awak KRI Nanggala 402 gendong bayinya sebelum berlayar (Turnbackhoax.id)

Dian menegaskan, ia dan sang suami tidak memiliki anak yang masih bayi.

"Pak Pur punya dua putri usianya yang pertama 9 tahun dan kedua baru 5 tahun. Saya saja baru tahu kalau ada video viral mengatasnamakan suami saya. Itu tidak benar," ungkap Dian.

Dian berpesan kepada masyarakat untuk tidsak mudah percaya dengan berita-berita yang belum jelas asal usulnya.

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan klaim video awak KRI Nanggala 402 gendong bayinya sebelum berlayar adalah klaim yang salah.

Klaim tersebut merupakan klaim hoaks yang masuk dalam kategori konten yang menyesatkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI