Suara.com - Polisi mengklaim alasan belum juga meringkus pelaku pembacokan terhadap remaja bernama Faisal saat hendak melaksanakan ronda gegara belum meminta keterangan dari korban. Faisal dibacok pelaku saat dua kubu remaja terlibat duel di depan kantor Karang Taruna Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Kanit Reskrim Polsek Tebet, AKP Agus Herwahyu Adi mengakatakan saat ini pihaknya masih menunggu keterangan dari Faisal, karena korban hingga saat ini kata dia blm dapat diperiksa.
"Kalau orang tuanya masih nahan, masih sakit namanya orang sakit kami paksa, salah lagi kan," kata Agus kepada Suara.com, Selasa (27/4/2021) kemarin.
Kendati demikian, sejauh ini sejumlah saksi sudah didapati dan telah digali keterangannya. Kemudian ciri-ciri pelaku juga sudah diketahui.
Baca Juga: Ini Alasan Polsek Tebet Belum Ciduk Pelaluk Pembacokan
"Saksi-saksi Alhamdulillah sudah dapat lah, sudah kantongi kemarin. (Ciri-ciri pelaku) Insya Allah," jelas Agus.
Guna menuntaskan perkara ini sampai ke pengadilan, Agus berharap pihak korban bisa segera memberikan keterangan lebih lanjut.
"Supaya kami ada kedudukan upaya paksanya," kata Agus.
Seperti diketahui, pada Sabtu (17/4/2021) malam terjadi keributan antar warga RW 1 dan RW 2 Kelurahan Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan. Akibat peristiwa itu seorang remaja bernama Faisal menjadi korban pembacokan sehingga mengalami luka para di bagian punggung belakang.
Mirisnya, korban dibacok usai duel antarremaja RW 2 dan RW 1 di depan kantor Karang Taruna RW 1, Kelurahan Kebon Baru. Remaja yang sedang melaksanakan ronda itu dibacok saat hendak melerai duel dua kubu remaja tersebut.
Baca Juga: Remaja di Tebet Dibacok saat Ronda, Paru-paru Faisal Sempat Dipasang Selang