Suara.com - Letkol Heri Oktavian, sebagai Komandan KRI Nanggala 402 bersama dengan tiga Arsenal dan 49 awak kapal lainnya dinyatakan gugur dalam tugas setelah kapal selam yang dikomandoinya tersebut dinyatakan hilang kontak saat latihan penembakan torpedo pada hari Rabu (21/4/2021) dini hari. Seperti apa sosok Letkol Heri Oktavian? Langsung saja simak ulasan seputar profil Letkol Laut Heri Oktavian berikut ini.
Pendidikan Letkol Laut Heri Oktavian
Letkol Heri Oktavian diketahui pernah mengenyam pendidikan di Sekolah Staf dan Komando atau Sesko TNI di Jerman. Sebelumnya, Heri Oktavian adalah seorang alumnus SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta atau Muhi yang juga pernah mengenyam kuliah di Rajaratnam School of International Studies, Singapura.
Penghargaan yang Diraih Letkol Laut Heri Oktavian
Komandan KRI Nanggala-402 yang juga merupakan anak dari Komisaris (purn) Imron, anggota kepolisian yang pernah bertugas di Brimob Polda Lampung ini tercatat pernah beberapa kali meraih prestasi. Salah satu di antaranya adalah mendapatkan prestasi atas keberhasilannya selama menjabat sebagai Komandan Sekasel.
Menjadi Komandan Sekasel
Sebelum menjabat sebagai Komandan KRI Nanggala 402 sejak April 2020, Letkol Laut Heri Oktavian sebelumnya juga pernah menjabat sebagai Komandan Sekolah Awal Kapal Selam atau Dansekasel di Pusat Pendidikan Khusus atau Pusdiksus Komando Pendidikan Operasi Laut pada bulan November 2019, menggantikan pejabat Plt Mayor Laut Agus Pujiono.
Komandan Sekasel adalah unsur pelaksana di lingkungan Pusdiksus yang bertugas untuk membantu Komandan Pusdiksus dalam menyelenggarakan pendidikan pengembangan profesi lingkup sekolah yang berhubungan dengan Kapal Selam.
Pada saat dilantik sebagai Dansekasel pada November 2019 tersebut, pangkatnya masih Mayor Laut (P) Heri Oktavian, M.Sc,. Mayor Laut (P) Heri Oktavian, M.Sc. menggantikan Komandan Sekasel sebelumnya, yaitu Kolonel Laut (P) Bayu Alisyahbana, S.M. Jabatan Komandan Sekasel Pusdiksus ini sebelumnya kosong, karena pejabat lama harus menempati jabatan yang baru. Maka untuk mengisi kekosongan jabatan tersebut untuk sementara pelaksana harian dijabat oleh Mayor Laut (P) Agus Pujiono hingga akhirnya digantikan oleh Letkol Heri Oktavian tersebut.
Baca Juga: UAS Galang Dana Beli Kapal Selam, Ferdinand: Hampir Pasti Tak Terwujud
Serah terima jabatan Dansekasel tersebut dilaksanakan dalam upacara militer di lapangan apel Sekasel Pusdiksus Kesatrian Kodikopsla Ujung Surabaya yang dihadiri oleh pejabat Pusdiksus, di antaranya adalah Komandan Sekolah Pasukan Katak, Komandan Sekolah Penyelam, Komandan Sekolah Penerbangan dan jajaran Pusdiksus Kodikopsla Kodiklatal.