Persija Sudah Juara, Spanduk Dukungan Jakmania Masih Marak di Jakarta

Senin, 26 April 2021 | 18:06 WIB
Persija Sudah Juara, Spanduk Dukungan Jakmania Masih Marak di Jakarta
Spanduk suporter The Jakmania masih bergelantungan di Jakarta setelah Persija juara Piala Menpora. (Suara.com/Yaumal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejumlah spanduk dukungan bagi Persija Jakarta masih tersisa di sejumlah titik di Ibu Kota. Spanduk itu berisi kata-kata semangat dan bahkan kalimat sentimen. 

Berdasarkan pantauan Suara.com, Senin (26/4/2021),  di Fly Over Jati Baru, Tanah Abang, Jakarta Pusat setidaknya masih ada tiga spanduk yang terpasang dengan berisikan sejumlah pesan. Pertama spanduk berlatar belakang kain putih, bertuliskan kalimat sentimen berbunyi, ‘Kalian Bukan Rival Kami.’ 

Kemudian pada spanduk kedua, bertuliskan ‘Mohon Doanya Kota Ini Mau Juara,’ dan spanduk ketiga, ‘Kota ini Mau Juara. 

Spanduk suporter The Jakmania masih bergelantungan di Jakarta setelah Persija juara Piala Menpora. (Suara.com/Yaumal)
Spanduk suporter The Jakmania masih bergelantungan di Jakarta setelah Persija juara Piala Menpora. (Suara.com/Yaumal)

Selain di kawasan Tanah Abang, spanduk dukungan yang diduga milik Jak Mania juga terpasang di kawasan Manggarai tepatnya di terowongan arah menuju Pasar Raya Manggarai.  Spanduk itu berlatar belakang  putih bertuliskan, ‘Kami Masih Yang Terbaik.’

Baca Juga: Buntut Perayaan Jakmania, Polisi Akan Selidiki Dugaan Pelanggaran Prokes

Diketahui sejak Minggu (24/4) malam hingga Senin (25/4) dini hari, para pendukung Persija Jakarta melakukan konvoi untuk merayakan kemenangan timnya atas Persib Bandung dengan skor 2-1. 

Sempat Ditangkap karena Berkerumun

Sebanyak 65 Jakmania ditangkap polisi saat berkerumun merayakan kemenangan Persija di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Thamrin, Jakarta Pusat. Beberapa di antaranya berstatus di bawah umur.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus menyebut 52 orang di antaranya berstatus dewasa, 12 anak-anak, dan satu perempuan.

"Jadi total 65 yang kita amankan di Polda Metro Jaya untuk diambil keterangannya," kata Yusri di Kantor Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (26/4/2021).

Baca Juga: Persija Juara Piala Menpora, Spanduk The Jakmania Bertebaran di Sudut Kota

Jakmania konvoi di Jakarta usai Persija Jakarta memastikan gelar juara Piala Menpora 2021. [Suara.com / Fakhri Fuadi M]
Jakmania konvoi di Jakarta usai Persija Jakarta memastikan gelar juara Piala Menpora 2021. [Suara.com / Fakhri Fuadi M]

Puluhan Jakmania itu diamankan untuk digali keterangannya mengenai ada atau tidaknya pihak yang mengajak mereka berkerumun. Berdasar hasil pemeriksaan mereka mengaku datang atas inisiatifnya sendiri untuk merayakan kemenangan Persija.

"Sudah kita pulangkan secara bertahap mulai sejak pagi tadi setelah diambil keterangan kita pulangkan," ujar Yusri.

Dugaan Pelanggaran Prokes

Polda Metro Jaya sebelumnya mengklaim akan menyelidiki kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan dalam kerumunan Jakmania yang merayakan kemenangan Persija sebagai juara Piala Menpora 2021 di Bundaran HI, Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (26/4/2021) dini hari. Penyelidikan diawali dengan mendalami ada atau tidaknya oknum yang mengajak berkerumun.

"Itu yang lagi kami lakukan penyelidikan, apakah memang ada pihak-pihak yang sengaja mengajak suporter Jakmania untuk bergabung, berkumpul di Bundaran HI ini,” kata Karo Ops Polda Metro Jaya Kombes Marsudianto di Bundaran HI, Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (26/4/2021) dini hari tadi.

Marsudianto memastikan konvoi atau perayaan kemenangan yang dilakukan oleh sejumlah oknum Jakmania telah melanggar aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala mikro di Jakarta. Sekaligus dikhawatirkan akan menimbulkan klaster baru penularan Covid-19.

"Jadi kami dalam hal ini akan melakukan penegakan hukum secara professional," katanya.

Oknum Jakmania ditangkap bawa ganja saat ikut konvoi. (Foto: Istimewa)
Oknum Jakmania ditangkap bawa ganja saat ikut konvoi. (Foto: Istimewa)

Konvoi Bawa Ganja

Sejumlah Jakmania sebelumnya diamankan di Bundaran HI oleh jajaran kepolisian Polda Metro Jaya saat mereka melakukan konvoi dan merayakan kemenangan Persija yang menjuarai Piala Menpora 2021. Salah satu oknum Jakmania yang diamankan diduga membawa selinting ganja.

Marsudianto menyebut yang bersangkutan sempat berupaya membuang selinting ganja tersebut saat hendak ditangkap.

"Satu linting saja tadi. Itu ketika ditangkap dia buang," ungkapnya.

Selain itu, beberapa dari Jakmania juga diamankan lantaran menggunakan kenalpot racing alias bising. Kemudian, mereka yang melawan saat hendak dibubarkan juga turut diamankan.

"Karena knalpotnya bising dan diajak untuk bubar tidak mau tetap ngeyel ya itu yang akan kami lakukan penindakan," beber Marsudianto.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI