Gugur, 53 Awak KRI Nanggala Naik Pangkat dan Diberi Bintang Jasa Jalasena

Senin, 26 April 2021 | 12:51 WIB
Gugur, 53 Awak KRI Nanggala Naik Pangkat dan Diberi Bintang Jasa Jalasena
Presiden Joko Widodo. ANTARA/HO-Biro Pers Setpres/aa.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan pemerintah akan menaikkan pangkat satu tingkat lebih tinggi dan memberikan penghargaan Bintang Jasa Jalasena kepada 53 Prajurit TNI AL yang gugur dalam tragedi tenggelamnya KRI Nanggala 402.

Penghargaan tersebut kata Jokowi diberikan atas pengabdian dan pengorbanan prajurit yang gugur dalam bertugas. 

"Negara akan memberikan penghargaan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi serta Bintang Jasa Jalasena atas dedikasi pengabdian serta pengorbanan prajurit-prajurit terbaik tersebut," ujar Jokowi dalam jumpa pers, Senin (26/4/2021).

Mantan Gubernur DKI itu juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi tingginya kepada TNI, Polri, Basarnas, Bakamla, BPPT, KNKT dan  seluruh unsur lainnya yang telah berupaya maksimal dalam menemukan KRI Nanggala-402.

Baca Juga: Momen Mensos Risma Beri Mainan ke Anak Kru KRI Nanggala-402, Publik Terharu

"Terima kasih dan penghargaan dan juga saya sampaikan atas bantuan dari negara-negara sahabat dalam upaya dan kerja keras pencarian Kapal Selam KRI Nanggala-402," katanya.

Dalam tragadi tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala-402, sebanyak 53 prajurit TNI dinyatakan gugur. 

Hal ini dikatakan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Marsekal Hadi Tjahjanto saat jumpa pers di Base Ops Lanud Ngurah Rai, Badung, Bali, Minggu petang.

Kapal selam ini membawa 53 orang yang terdiri dari 49 ABK, seorang komandan satuan, dan tiga personel senjata. Kapal hilang kontak saat komandan pelatihan hendak memberikan otoritas penembakan terpedo.

Dalam jumpa pers di Bali, Sabtu (24/4), Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan status KRI Nanggala-402 telah menjadi subsunk (tenggelam) setelah tim pencari melakukan pencarian selama 72 jam.

Baca Juga: Berkata Kasar soal KRI Nanggala-402, Pria Ini Langsung Pucat Pas Minta Maaf

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI