BNPB: 6 Warga Meninggal Dunia dan 1 Luka Berat Akibat Gempa Jatim

Sabtu, 10 April 2021 | 23:12 WIB
BNPB: 6 Warga Meninggal Dunia dan 1 Luka Berat Akibat Gempa Jatim
Kepala BNPB Doni Monardo (dokumentasi foto Satgas Covid-19)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo menyampaikan data korban akibat gempa 6,7 skala richter yang terjadi di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (10/4/2021). Dari data yang dihimpun per 18.00 WIB, terdapat 6 orang meninggal dunia dan 1 orang luka berat.

Doni mengungkapkan bahwa enam orang meninggal dunia itu terdiri dari dua meninggal di perjalanan dari Lumajang ke Malang, satu orang di Kabupaten Malang dan tiga orang di Kabupaten Lumajang.

"Satu luka berat yaitu di Kabupaten Lumajang," ungkap Doni dikutip dari YouTube BNPB Indonesia, Sabtu malam.

Sementara itu, 300 rumah warga dinyatakan rusak dengan tingkatan mulai dari ringan hingga berat per pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: Kepala BNPB Sebut Ada Nelayan Sabu Raijua Ditemukan Coast Guard Australia

Dari data yang dihimpun BNPB, rumah rusak berat berjumlah 11 unit, rusak sedang 194 dan rusak ringan 126 unit. Sementara 13 unit rumah rusak lainnya namun belum ditentukan kategori tingkat kerusakan.

Sedangkan untuk kerusakan fasilitas umum yang tercatat diantaranya ialah sarana pendidikan 11 unit, kantor pemerintah 7 unit, 6 unit sarana ibadah, 1 RSUD dan 1 pondok pesantren.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI