Tetangga Teroris Pasar Rebo Waswas usai Eks FPI Husein Hasny Diciduk Densus

Jum'at, 09 April 2021 | 17:49 WIB
Tetangga Teroris Pasar Rebo Waswas usai Eks FPI Husein Hasny Diciduk Densus
Rumah terduga teroris WI di kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur. (Suara.com/Yaumal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tetangga terduga teroris WI di Pasar Rebo, Jakarta Timur ternyata sudah was-was setelah eks anggota FPI Husein Hasny ditangkap tim Densus 88 Antiteror Polri.

Hal itu diungkap Iis, tetangga WI sekaligus istri Ketua RT 02/RW 08, Gedong, Pasar Rebo, Jakarta Timur.

Sebab, sepengetahuan Iis, WI dan Husein sudah lama kenal sejak kecil. Husein diketahui sempat bergabung menjadi anggota FPI sebelum dipecat. 

"Dan yang ditangkap yang di Condet (Husein Hasny)  itu memang temannya (WI) sejak kecil," kata Iis saat ditemuii wartawan di lokasi penangkapan, Pasar Rebo,  Jakarta Timur, Jumat (9/4/2021). 

Dia pun mengatakan, jika WI dan Husien teman kecil karena satu sekoleh sejak duduk di bangku SD. Bahkan, keduanya disebut belajar bareng di sebuah pengajian sejak masih bocah. 

Iis, Bu RT 02 saat memaparkan penangkapan terduga teroris WI di Pasar Rebo, Jaktim. (Suara.com)
Iis, Bu RT 02 saat memaparkan penangkapan terduga teroris WI di Pasar Rebo, Jaktim. (Suara.com)

"Karena ini (Husein dan WI) memang sahabat dari kecil, teman sekolah SD SMP, SMA, teman mengaji dari kecil," ujar Iis. 

Lantaran dianggap teman kecilnya, kata Iis, para tetangga sempat khawatir jika WI bakal bisa ditangkap setelah sebelumnya, Husein dicokok tim Densus di kawasan Condet, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu. 

"Sesudah kejadian yang di Condet itu kami sudah waswas, karena ini (WI dan Husein) memang sahabat dari kecil," kata Iis. 

Diciduk usai Jumatan

Baca Juga: Arah ke Rumah, Terduga Teroris Pasar Rebo Diciduk Densus usai Salat Jumat

Penangkapan terhadap terduga teroris di Pasar Rebo terjadi siang tadi sekitar pukul 13.00 WIB. W ditangkap saat saat hendak pulang ke rumahnya sehabis menunaikan salat Jumat di masjid.

REKOMENDASI

TERKINI