Ari menuturkan, sang terduga teroris sempat berlari menuju ke arah lobi utama Mabes Polri. Tak berselang lama, si terduga teroris langsung ambruk terkena tembakan polisi.
"Kejar-kejaran tuh dari parkiran sampai lobi. Nah, kenanya di dekat lobi si terorisnya," papar Ari.
Pantauan di lokasi, aparat kepolisan hingga kini masih melakukan penjagaan secara ketat. Bahkan, aparat juga sempat menyisir Jalan Trunojoyo terkait pengamanan situasi.