Contoh Surat Lamaran Kerja dan Tips Membuatnya

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 30 Maret 2021 | 07:17 WIB
Contoh Surat Lamaran Kerja dan Tips Membuatnya
Ilustrasi pencari kerja tengah menyerahkan surat lamarannya, contoh surat lamaran kerja. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut ini contoh surat lamaran kerja serta tips membuatnya. Surat lamaran kerja adalah surat yang dibuat dengan tujuan untuk melamar sebuah lowongan pekerjaan pada perusahaan yang akan kamu lamar.

Surat lamaran kerja menjadi salah faktor yang nantinya akan dipertimbangkan pada tahap seleksi penerimaan karyawan baru. Bagian Human Resource Department (HRD) juga akan memperhatikan format surat lamaran kerja yang dikirim oleh pelamar pekerjaan.

Umumnya surat lamaran kerja terdiri dari curriculum vitae (CV), resume atau portofolio dan daftar pengalaman kerja.

Hal yang Harus Diperhatikan saat Membuat Surat Lamaran Kerja

Berikut adalah beberapa hal yang harus diperhatikan bagi calon pelamar dalam membuat format surat lamaran kerja:

1.       Tempat dan tanggal pembuatan surat

Format ini diletakan pada bagian pokok kanan atas. Contohnya:

Malang, 26 Maret 2021

Hal yang perlu kamu perhatikan saat menulis bagian ini adalah perlu diperhatikannya huruf kapital pada penulisan awal huruf dan penulisan tanda baca seperti koma.

Baca Juga: Contoh Surat Pengunduran Diri yang Baik dan Benar

2.       Alamat perusahaan yang akan dituju

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI