Pasca Ledakan di Makassar, Wagub DKI: Keamanan Jumat Agung Ditingkatkan

Senin, 29 Maret 2021 | 14:56 WIB
Pasca Ledakan di Makassar, Wagub DKI: Keamanan Jumat Agung Ditingkatkan
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Balai Kota Jakarta, Senin (21/12/2020). [ANTARA/Livia Kristianti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyatakan keamanan saat Jumat Agung sampai paskah mendatang telah ditingkatkan. Hal ini dilakukan pasca kejadian ledakan bom bunuh diri di Makassar, Sulawesi Selatan.

Riza menyerahkan sepenuhnya masalah pengamanan pada aparat keamanan dari unsur TNI dan Polri. Telah disiapkan strategi pengamanan mengingat adanya kejadian aksi teror itu.

"Sudah diatur oleh pihak keamanan atas kejadian di Sulawesi. Kita yakin polisi akan meningkatkan upaya yang lebih baik lagi, optimal, dalam rangka pencegahan dan pengendalian keamanan," ujar Riza di Bali Kota DKI, Senin (29/3/2021).

Kendati demikian, ia meminta agar masyarakat ikut berpartisipasi dalam mencegah aksi terorisme. Jika ada kegiatan mencurigakan, agar segera melaporkannya kepada aparat berwenang.

Baca Juga: ICJR Minta Pemerintah Utamakan Pemulihan Korban Bom Makassar

"Apabila ada informasi, perilaku yang mencurigakan agar segera dilaporkan kepada kami atau langsung kepada aparat keamanan, kepada kepolisian," jelasnya.

Ia pun ikut berduka dan prihatin atas kejadian pengeboman gereja Katedral Makassar itu. Politisi Gerindra itu berharap aksi terorisme ke depannya bisa diredam.

"Tentu kita mengutuk sekeras-kerasnya aksi tindakan biadab yang tidak berperikemanusian," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI