Suara.com - Wakil Gubernur Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan sebanyak 1,3 juta warga Jakarta sudah menerima vaksin Covid-19. Pemerintah akan meningkatkan penyuntikan per hari dengan target 70 ribu orang.
"Insya Allah semua selesai, karena kemampuan kami melakukan vaksin terus kami tingkatkan," kata Riza di Jakarta, hari ini.
Pemerintah bersinergi dengan pengelola RS swasta dan organisasi untuk percepatan program vaksinasi massal.
"Ada yang namanya program vaksinasi gotong royong, program mandiri dan juga dinkes bekerja sama dengan pihak lain dalam rangka mempercepat," pungkasnya.
Baca Juga: 198 RW Rawan Kebakaran, Pemprov DKI Pasang Stiker di Rumah Rawan Terbakar
Pemerintah Jakarta menargetkan sampai Juli 2021, sebanyak tiga juta orang telah menerima vaksin.