Suara.com - Eks pentolan FPI Habib Rizieq Shihab kembali akan menjalani sidang atas sejumlah perkaranya di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Jumat (26/3/2021). Penjagaan ketat aparat diterapkan, pengacara Rizieq mulai berdatangan.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi sejak pukul 08.30 WIB, tampak penjagaan ketat aparat gabungan TNI-Polri sudah disiagakan di sejumlah titik di sekitar PN Jakarta Timur.
Penjagaan berlapis aparat juga tampak diterapkan terutama di depan pintu masuk gedung PN Jakarta Timur. Aparat membatasi setiap orang yang masuk ke gedung pengadilan.
Termasuk para pengacara atau kuasa hukum Rizieq, aparat masih membatasi untuk bisa masuk ke gedung pengadilan. Aparat memakai list atau daftar nama untuk mempertimbangkan kuasa hukum Rizieq masuk ke area PN Jakarta Timur.
Adapun sementara itu arus lalu lintas di sekitar lokasi terlihat agak tersendat terutama di jalan di depan gedung PN Jakarta Timur. Sejumlah polisi lalu lintas tampak mengatur jalan arus di sejumlah titik.
Sementara, awak media masih tak diperkenankan masuk ke dalam gedung pengadilan. Kekinian Habib Rizieq sudah tiba di PN Jakarta Timur dengan diantar mobil tahanan.
Sidang Offline
Eks pentolan FPI Habib Rizieq Shihab kembali akan menjalani sidang atas sejumlah perkaranya di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Jumat (26/3/2021). Kini Rizieq akan hadir langsung secara offline dengan agenda eksepsi atau pembacaan nota keberatan.
Rizieq yang akan dihadirkan langsung dalam persidangan hal itu atas keputusan majelis hakim yang mengabulkan permintaan terdakwa. Hal itu disampaikan dalam persidangan sebelumnya pada Selasa (23/3) kemarin.
Baca Juga: Diantar Mobil Tahanan, Begini Momen Habib Rizieq Tiba di PN Jakarta Timur
"Memerintahkan penuntut umum menghadirkan terdakwa dalam setiap hari sidang," kata Ketua Majelis Hakim Suparman Nyompa dalam persidangan kala itu.