Sebut Ada yang Cari Panggung Soal Impor Beras, Arief Poyuono Sindir Siapa?

Rabu, 24 Maret 2021 | 12:24 WIB
Sebut Ada yang Cari Panggung Soal Impor Beras, Arief Poyuono Sindir Siapa?
Arief Poyuono soal presiden 3 periode (YouTube/NajwaShihab).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Arief Poyuono kemudian merasa yakin bahwa protes impor beras digunakan sebagai ajang cari panggung beberapa orang.

"Jadi gue sih yakin yang nolak beras impor pengen cari panggung, kedua pengen jorokin Jokowi. Sebab apa? Klau pangan mahal beras ilang, langka, ngamuk rakat, jadi jangan ranta rente ranta renta," tandasnya.

Impor Beras Salah Siapa?

Sebelumnya Arief Poyuono langsung membahas pihak mana yang semestinya disalahkan terkait polemik impor beras.

Dia menyebut tidak harus menyalahkan pemerintah, dan Kementerian Perdagangan, seperti sejumlah pihak lainnya.

Arief Poyuono justru menilai ada kegagalan Dirut Bulog Budi Waseso dalam pengelolaan.

"Ini yang salah Bulog apa pemerintah sampe impor beras? Kok Baru Teriak teriak si Dirut Bulog. Memang Bulog enggak kasi data stock buffer beras. Beras engga kepake di Bulog itu alasan klasik membuktikan dirut Bulog Gagal ngelola Bulog," tulis Arief di Twitter @bumnbersatu pada Minggu, 21 Maret 2021.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI