Jokowi juga menyebut, infrastuktur juga membangun persatuan dan kesatuan Indonesia. Yakni menyatukan antar daerah antar kabupaten kota antar provinsi antar pulau, antar wilayah.
"Sehingga kita bersatu dari Halmahera Utara bisa terbang ke Jakarta, terbang ke Aceh bisa terbang ke Kalimantan juga bisa terbang ke timur ke Papua. ini bisa menyatukan," ucap Jokowi.
Jokowi juga menyambut baik terminal penumpang di Bandara Kuabang telah siap dipergunakan untuk mendukung aktivitas masyarakat di Kabupaten Halmahera Utara dan sekitarnya. Ia berharap nantinya akan muncul titik-titik pertumbuhan ekonomi baru di sekitar bandara ini.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Negara menyebut bahwa Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyampaikan bahwa sebelum pandemi terdapat 2 penerbangan dan 1 pesawat charter yang sudah berjalan. Namun karena pandemi berhenti dan sekarang berjalan jika ada pesawat charter.
"Hari ini saya perintahkan kepada menteri perhubungan dan dirjen untuk di Aiport kuabang ini paling tidak secepatnya diusahakan menimal seminggu dua kali flight menuju ke sini. Sehingga nanti kalau keadaan normal bukanya tidak terlalu kenceng, sudah ada tahapan 2 kali seminggu kemudian baru naik lagi ke keadaan normal 3 kali sehari," katanya menambahkan.