Suara.com - Sebentar lagi akan memasuki bulan suci Ramadhan. Itu artinya, selain puasa, sholat tarawih juga merupakan salah satu ibadah yang dianjurkan. Maka dari itu simak tata cara sholat tarawih di rumah berikut ini.
Nabi Muhammad SAW juga telah menyebutkan tentang keutamaan dari menunaikan sholat tarawih. Pada umumnya, sholat tarawih dilaksanakan secara berjamaah di masjid setelah sholat Isya.
Namun, saat ini kita tengah dalam kondisi pandemi Covid-19 yang tidak memungkinkan untuk membuat kerumunan. Oleh karena itu, sholat tarawih di rumah masing-masing menjadi pilihan bijak.
Perlu diingat bahwa pahala yang didapatkan tidak akan berkurang meskipun kita melakukannya di rumah. Nah, berikut ini adalah tata cara sholat tarawih di rumah yang perlu dipahami.
Baca Juga: 5 Keistimewaan Bulan Ramadhan, Muslim Wajib Tahu dan Paham!
Bacaan Niat Sholat Tarawih di Rumah
Tata cara sholat tarawih di rumah bisa dikerjakan secara berjamaah maupun sendiri dengan niat sebagai berikut:
- Niat sholat tarawih sebagai imam: ushalli sunnatat taraawihi rak’atain imaaman lillaahi ta’alaa.
Artinya: “Aku niat shalat tarawih dua raka’at sebagai imam karena Allah Ta’ala". - Niat sholat tarawih sebagai makmum: ushalli sunatat taraawihi rak’atain makmuuman lillaahi ta’alaa.
Artinya: “Aku niat shalat tarawih dua rakaat sebagai makmum karena Allah Ta’ala". - Niat sholat tarawih sendiri: ushalli sunnatat taraawihi rak‘atain mustaqbilal qiblati ad’an lillaahi ta‘alaa.
Artinya: "Aku niat sholat sunah tarawih dua rakaat dengan menghadap kiblat, tunai karena Allah Ta'ala".
Tata Cara Sholat Tarawih di Rumah
Meskipun banyak pendapat mengenai jumlah rakaat sholat tarawih, namun pada umumnya sholat tarawih bisa dikerjakan dengan 11 rakaat, yaitu 8 rakaat sholat tarawih dan 3 rakaat untuk sholat witir. Setiap 2 rakaat sholat tarawih diakhiri dengan salam seperti biasa.
Sementara sholat witir 3 rakaat dilakukan dengan 1 kali salam. Untuk lebih jelasnya, di bawah ini adalah urutan tata cara sholat tarawih di rumah yang perlu diperhatikan.
Baca Juga: Cara Sholat Tarawih di Rumah untuk Ramadhan 2021
- Niat shalat tarawih
- Takbiratul ihram
- Membaca doa iftitah
- Membaca surah Al-Fatihah
- Membaca surah Al-Quran
- Rukuk
- Itidal
- Sujud pertama
- Duduk di antara dua sujud
- Sujud kedua
- Berdiri untuk melakukan rakaat kedua dengan langkah yang sama, lalu diakhiri dengan tasyahud akhir dan salam. Lakukan sebanyak 8 rakaat dengan 2 rakaat masing-masing diakhiri dengan salam.
- Lanjutkan dengan sholat witir sebanyak 3 rakaat 1 salam dengan niat: ushalli sunnatal witri tsalaasa rak’atain lillaahi ta’ala".
Artinya: “Aku niat shalat witir tiga rakaat karena Allah Ta’ala".
Itulah beberapa penjelasan seputar tata cara sholat tarawih di rumah yang perlu diketahui. Pastikan Anda melakukannya dengan bacaan niat yang benar, ya.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama