![Sesi peluncuran program baru di momen perayaan dan syukuran HUT ke-7 Suara.com di Jakarta, Jumat (19/3/2021). [Alfian Winanto / Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/19/23808-peluncuran-program-baru-di-momen-perayaan-dan-syukuran-hut-ke-7-suaracom.jpg)
Resmi diluncurkan pada 11 Maret 2014 lalu, Suara.com dalam jangka kurang dari setahun tumbuh menjadi salah satu media rujukan dengan puluhan juta pageviews bulanan dan kini mencapai hampir 10 kali lipatnya per bulan.
Saat ini, Suara.com juga sudah memiliki 20 laman Suara Regional, jaringan partner puluhan media baik dari berbagai daerah di Indonesia maupun luar negeri, portal-portal vertikal Matamata.com, Bolatimes.com, Hitekno.com, Dewiku.com, Guideku.com, Mobimoto.com dan Himedik.com sebagai saudaranya, platform user generated content YourSay, platform news-commerce Serbada.com, hingga platform periklanan Iklandisini.com.