Seringkali Jadi Korban Perkawinan, Wanita Harus Kantongi Bekal Pendidikan

Kamis, 18 Maret 2021 | 12:06 WIB
Seringkali Jadi Korban Perkawinan, Wanita Harus Kantongi Bekal Pendidikan
Ilustrasi perkawinan (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut perempuan dan anak-anak seringkali menjadi korban dalam perkawinan. Ma'ruf menyebut modal pendidikan penting bagi perempuan yang hendak berumah tangga.

Ma'ruf menjelaskan dalam perkawinan yang tidak sehat, kedudukan perempuan menjadi sangat lemah sehingga tidak memiliki posisi tawar dalam mengelola keluarga.

Itu disampaikannya saat membuka acara Seminar dan Gerakan Nasional Pendewasaan Usia Perkawinan untuk Meningkatkan Kualitas Anak, Pemuda, Perempuan dan Keluarga secara daring, Kamis (18/3/2021).

"Perempuan, karena umumnya tergantung secara ekonomi, tidak memiliki kesempatan terbaik untuk menyediakan gizi bagi keluarga dan anak-anaknya," kata Ma'ruf.

Baca Juga: Pertegas Fatwa MUI, Wapres: Vaksinasi Covid Saat Ramadan Tak Batalkan Puasa

Ia sempat mencontohkan dengan pengeluaran satu keluarga lebih banyak dihabiskan untuk membeli rokok. Itu juga memicu minimnya pembelian makanan bergizi ataupun membiayai pendidikan.

Karena itu, Ma'ruf berpendapat bahwa peran pendidikan menjadi kunci untuk membangun kemampuan dan kematangan individu.

"Kita harus dapat membangun lingkungan di mana anak-anak kita mampu menempuh pendidikan yang setinggi-tingginya sesuai dengan bakat dan kemampuannya," ujarnya.

Terkait hal itu, pemerintah berupaya agar kualitas pendidikan masyarakat terus meningkat. Setidaknya pemerintah telah mengalokasikan 20 persen APBN untuk anggaran pendidikan.

Bukan hanya kualitas pendidikannya yang diperbaiki, tetapi akses masyarakat terhadap pendidikan juga terus ditingkatkan. Pemerintah dikatakannya memiliki program beasiswa pagi mahasiswa S1 di dalam negeri, dan program bea siswa S2 dan S3 baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

Baca Juga: Wapres Maruf Amin: Vaksinasi saat Ramadan Tak Batalkan Puasa

"Khusus untuk kaum perempuan pendidikan yang baik akan memberikan kemampuan dan posisi tawar yang lebih besar dalam rumah tangga."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI