Rapat di DPR, Menteri Yasonna Singgung Polemik KLB Demokrat

Rabu, 17 Maret 2021 | 11:25 WIB
Rapat di DPR, Menteri Yasonna Singgung Polemik KLB Demokrat
Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly di Kantor Kemenkumham, Jakarta, Rabu (22/1/2020). [Antara/Indrianto Eko Suwarso]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly menyinggung persoalan kongres luar biasa (KLB) Partai Demokrat di Deli Serdang, Sumatra Utara saat rapat dengan Komisi III DPR. Yasonna mengaku siap menjelaskan polemik Partai Demokrat terkait KLB.

Seperti diketahui Partai Demokrat yang diketuai Ketua Umum Moeldoko kekinian sudah mendaftarkan hasil KLB ke Kemenkumham. Terkait hal itu, Yasonna menawarkan diri memberi penjelasan polemik tersebut yang menjadi salah satu isu aktual di Kemenkumham.

Yasonna sempat bertanya kepada Anggota Komisi III DPR Fraksi Demokrat, Santoso dan Benny K Harman jika penjelasan mengenai polemik tersebut ingin disampaikam dalam paparan.

"Tentunya Pak Santoso juga barangkali ada masalah ini di Partai Demokrat. Masalah Partai Demokrat, ini Pak Benny yang lebih dulu apa? Yang mana dulu terserah saja," kata Yasonna dalam rapat, Rabu (17/3/2021).

Baca Juga: Kisruh Demokrat, Gatot Akui Khawatir Langkah Moeldoko Rusak Citra TNI

Namun kemudian Yasonna menilai permasalahan Partai Demokrat lebih baik disampaikam dalam sesi tanya jawab. Ia kemudian melanjutkan paparan terkait permasalahan kewarganegaraan Bupati Sabu Raijua, Orient Riwu Kore.

"Saya ingin sampaikan karena saya barangkali yang soal Demokrat nanti biar dipertanyakan saja," kata Yasonna.

Sementara itu, dalam sesi tanya jawab Santoso sempat menyinggung persoalam KLB. Namun ia tidak ingin mengajukan pertanyaan mengenai hal tersebut.

"Yang pertama saya ingin sampaikan, kita belum tanya dulu soal KLB Deli Serdang karena kita yakin pak menteri akan objektif menilai atas apa yang terjadi di Demokrat saat ini," ujar Santoso.

Baca Juga: Dipolisikan Kasus Hoaks, Pelapor Minta Bareskrim Berani Periksa Moeldoko

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI