Putus Asa Jadi Jomblo Akut, Mansuri Minta Tolong Polisi Carikan Jodoh

Senin, 15 Maret 2021 | 22:18 WIB
Putus Asa Jadi Jomblo Akut, Mansuri Minta Tolong Polisi Carikan Jodoh
Ilustrasi cari jodoh. (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang pria di India mendatangi kantor polisi karena putus asa tak dapat jodoh. Pria bernama Azeem Mansuri ini memiliki tinggi badan di bawah rata-rata pria pada umumnya, hanya 60 cm.

Menyadur Gulf Today Senin (15/03), Azeem yang berumur 26 tahun ini sudah mapan dan menjalankan bisnisnya sendiri, namun banyak gadis yang memilih mundur setelah melihat fisiknya.

Pria yang tinggal di Distrik Shamli, Uttar Pradesh ini merasa putus asa dan menghubungi Ketua Menteri Yogi Adityanath bahkan meminta bantuan polisi untuk dicarikan jodoh.

Tahun lalu, Azeem pergi ke kantor polisi Kairana untuk mencari bantuan dari hakim sub-divisi. "Dia mengirim surat kepada SDM, melalui kami, untuk membantunya menemukan istri," kata Kairana SHO Premveer Rana.

Baca Juga: Bersikeras Minta Cuti, Alasan Polisi India Ini Malah Bikin Geleng-geleng

Kemudian, dia menulis kepada Ketua Menteri Yogi Adityanath tetapi tidak mendapat tanggapan.

Azeem Mansuri minta tolong polisi carikan jodoh. (Facebook)
Azeem Mansuri minta tolong polisi carikan jodoh. (Facebook)

Shamli Kotwali SHO Satpal Singh berkata, Azeem datang minggu yang lalu dengan permintaan untuk dicarikan pengantin wanita. Dia mengatakan bahwa adalah tugas polisi untuk melakukan 'pelayanan publik'.

"Kami tidak tahu harus berbuat apa. Tapi kita akan lihat apa yang bisa dilakukan."

Dalam pengakuannya, Azeem berkata, tidak bisa tidur di malam hari. "Saya telah berusaha begitu lama. Bukankah ini saatnya bagi saya untuk memiliki seseorang untuk berbagi hidup saya? Saya terluka oleh penolakan."

Anak bungsu dari enam bersaudara ini sering diejek dan dihina di sekolah. Dia meninggalkan sekolah saat duduk di kelas lima dan mulai membantu di toko kosmetik milik salah satu saudara laki-lakinya.

Baca Juga: 86 Orang Tewas karena Miras Ilegal, Polisi India Tangkap 6 Tersangka

Orang tuanya mencoba cari jodoh yang cocok untuknya tetapi gagal. "Orang datang tapi karena tinggi badannya, mereka menolaknya," kata Kasif, kakak iparnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI