Detik-detik Kuli Bangunan Tebas Leher Pasutri Bule Jerman Pakai Kapak

Minggu, 14 Maret 2021 | 16:34 WIB
Detik-detik Kuli Bangunan Tebas Leher Pasutri Bule Jerman Pakai Kapak
WN Jerman Kurt Nonnenmacher (85) tewas dan sang istri Naomi Simanungkalit (33) kritis setelah menjadi korban pembacokan di Perumahan Giriloka 2, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Sabtu (13/3/2021). [Suara.com/Wivy]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi telah menangkap Wahyu Apriansyah, remaja berusia 22 tahun yang diduga telah membunuh pasangan suami istri (pasutri) bernama Kurt Emil Nonnenmacher (85) dan istrinya, Naomi Simanungkalit dengan menggunakan sebilah kapak. 

Terungkapnya kasus ini, Kapolres Tangerang Selatan AKBP Imam Imanuddin membeberkan detik-detik pembunuhan terhadap pasutri bule tersebut pada Jumat (12/3) malam.

Kurt dan istri tewas setelah Wahyu mendatangi rumah keduanya di Jalan Merbabu Blok A Nomor 3, Giriloka 2, RT 001/RW 002, Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, Jumat (12/3/2021) malam. 

Kepada polisi, Wahyu mengaku menyatroni rumah korban dengan cara memanjat pagar. 

"Tersangka masuk dengan memanjat pagar tembok untuk masuk ke pekarangan rumah," kata dia.

Dibunuh Pakai Kapak

Seusai masuk ke pekarangan rumah, tersangka lantas menuju kamar korban yang terletak di lantai 2. Ketika itu, Wahyu melihat sebilah kapak yang kemudian dijadikan senjata untuk menghabisi nyawa korban.

Korban pertama yang dibunuh adalah Naomi. Tersangka mengetuk pintu utama untuk memancing korban keluar dari kamarnya.

Pelaku pembunuh bule Jerman ditangkap [Suara.com/Wivy Hikmatullah]
Pelaku pembunuh bule Jerman ditangkap [Suara.com/Wivy Hikmatullah]

"Korban NS kemudian keluar kamar menuju pintu utama, dan saat jarak kurang lebih 2,5 meter dari pintu utama tersangka membekap korban dan dibawa ke dalam kamar untuk dilukai dengan menggunakan kapak yang diayunkan ke arah dagu sampai leher serta lengan sebelah kiri," jelas Iman.

Baca Juga: Pasutri WN Jerman Tewas Dikapak Kuli, WA Dendam Pernah Ditunjuk Pakai Kaki

Mendengar suara rintihan sang istri, Kurt yang awalnya tertidur pulas pun terbangun. Saat itu, tersangka langsung membacok bagian leher dan dagu Kurt dengan kapak sebanyak enam kali hingga tewas.

REKOMENDASI

TERKINI