Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan belum lama ini memamerkan tiga penghargaan yang di dapatkan dari dalam dan luar negeri. Kali ini anak buahnya juga ikut memperoleh capaian lainnya.
Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Bank DKI memperoleh penghargaan Best BUMD dalam acara Indonesia Best BUMD Awards yang diselenggarakan oleh Warta Ekonomi.
Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini mengatakan penghargaan tersebut diberikan atas achievement (prestasi), improvement (perbaikan), dan contribution (kontribusi) yang telah dilakukan oleh BUMD.
"Terkait kinerja bisnis, layanan, dan kontribusi BUMD terhadap perekonomian daerah," Herry dalam keterangan tertulis, Kamis (5/2/2021).
Baca Juga: Rajin Bayar Pajak Lewat JakOne Mobile, Muammer Zaky Dapat Hadiah Mobil
Menueut Herry penghargaan ini bisa didapatkan karena kepercayaan para nasabah sampai saat ini.
"Terima kasih atas apresiasi penghargaan yang telah diberikan terutama kepada para nasabah dan mitra kerja Bank DKI atas kepercayaannya kepada produk dan layanan kami," jelasnya.
Ke depannya, Herry menyebut akan menggalakan program digitalisasi layanan perbanykan demi menambah kenyamanan nasabah.
"Ini menjadi semangat bagi Bank DKI untuk menjawab kebutuhan nasabah serta mewujudkan masyarakat cash-less dengan terus mendorong transaksi non-tunai melalui inovasi produk dan layanan berbasis digital," pungkasnya.
Sebelumnya, Gubernur Anies Baswedan memamerkan penghargaan yang ia dapatkan. Kali ini, dalam satu hari ia memublikasikan tiga pencapaian.
Baca Juga: Ditanya Kelanjutan Rencana Jual Saham Bir PT Delta, Anies Lambaikan Tangan
Anies memamerkannya lewat akun Instagram miliknya, @aniesbaswedan. Penghargaan pertama yang ia dapatkan adalah 'Berita Satu Public Leader Award' bersama 13 pejabat publik lainnya.
Pemilihan ini ditentukan oleh tim juri yang diketuai oleh Ketua Dewan Pers, M Nuh yang juga pernah menjabat sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika, serta Menteri Pendidikan Nasional.
“Alhamdulillah, bersyukur menerima penghargaan BeritaSatu Public Leader Awards di acara virtual Leadership Forum pada Selasa lalu.Terima kasih kepada Beritasatu Media Holdings atas penghargaan ini," ujar Anies, dalam unggahannya, dikutip Kamis (26/2/2021).
Penghargaan selanjutnya adalah Happiness Award, sekaligus salah satu Tokoh Pemberdayaan 2020 yang diberikan oleh Lembaga Amil Zakat Nasional, Rumah Zakat. Alasan Anies menerima penghargaan ini adalah kontribusinya dalam penanganan pandemi Covid-19.
"Kami sampaikan terima kasih dan apresiasi atas dipercayainya kami untuk jadi penerima penghargaan tokoh pemberdayaan 2020. Kami memandang ini sebagai amanah yang harus dijaga sebaik-baiknya," jelasnya.
Terakhir, adalah juara dalam Sustainable Transport Award (STA) 2021. Bahkan raihan ini diklaim sebagai kota pertama di Asia Tenggara yang mendapat penghargaan tersebut.
Mantan Mendikbud ini diganjar penghargaan tersebut karena program integrasi antarmoda transportasi publik di ibu kota.
"Alhamdulillah, Jakarta terpilih sebagai kota terbaik dunia dalam Sustainable Transport Award 2021. Saya turut berbangga dengan pencapaian Jakarta dalam peningkatan inovasi transportasi terintegrasi," kata Anies.