Suara.com - Peringatan Isra Miraj 2021/1442 H jatuh pada tanggal Kamis 11 Maret 2021. Menjelang momen bersejarah dalam Islam itu, tidak ada salahnya Anda menyimpan ucapan Isra Miraj 2021/1442 H untuk nantinya dibagikan ke keluarga dan teman.
Isra miraj adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW atas Perintah Allah SWT dari Mekah ke Masjid Aqsa di Yerusalem, lalu naik ke surga untuk diberikan perintah melakukan salat lima waktu sehari.
Menurut kalender Islam Isra Miraj diperingati pada hari ke-27 bulan Rajab. Nabi Muhammad melakukan Isra Miraj mengendarai seekor hewan, buraq.
Dalam menyambut Isra Miraj ada beberapa amalan yang bisa kita lakukan, salah satunya adalah mengirimkan doa berupa ucapan perayaan Isra Miraj.
Baca Juga: Kisah Isra Miraj, Perjalanan Suci Nabi Muhammad
Berikut adalah ucapan-ucapan Isra Miraj 2021/1442 H yang bisa kamu kirimkan kepada saudara:
- Selamat merayakan Isra Miraj bagi seluruh muslim, semoga kita senantiasa dirahmati oleh Allah dan diberikan syafaat Nabi Muhammad SAW.
- Selamat memperingati Hari Isra Miraj, semoga kita semakin bisa mendekatkan diri kepada Allah dan mengamalkan segala amalan Nabi Muhammad SAW.
- Selamat memperingati Isra Miraj Rasulullah Muhammad SAW untuk saudarku seluruh umat Muslim, semoga kita bisa selalu meneladani segala akhlak mulia beliau.
- Selamat Hari Raya Isra Miraj, semoga bisa memetik intisari perjalanan dalam meraih kesempurnaan iman dan takwa.
- Semoga kita bisa meningkatkan iman dan ketakwaan kita dalam memperingati hari Isra Miraj 1442 H.
- Selamat memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1142 H. "Cahaya di antara cahaya. Allah membimbing siapa yang Dia kehendaki menuju cahaya" (Al-Qur'an Surah 24: 35).
- Selamat menyambut peringatan Isra Miraj 1442 H. Semoga kita bisa meningkatkan kualitas iman dan ketakwaan kita. Sehingga sikap keberagamaan kita tidak hanya tampak dalam bentuk ritualitas keagamaan secara individu, tetapi juga memberikan tuntunan di dalam sikap dan perilaku sosial.
- Selamat Memperingati Isra Miraj, semoga kita menjadikan peringatan ini sebagai motivasi diri untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah, tidak hanya sekedar memperingati.
- Selamat memperingati Isra Miraj 2021, semoga anda sekeluarga senantiasa diberikan keberkahan dan tetap dalam lindunganya.
- Bagi sahabat Muslim, mari kita tingkatkan keimanan dan ketakwaan agar tercipta generasi berakhlakul karimah. Selamat Isra Miraj 1442 H.
- Selamat hari raya Isra Miraj untuk semua umat muslim! Hopefully today can be a blessed day for all of us
- Selamat memperingati Isra Miraj bagi kaum muslimin semuanya. Semoga kita lebih baik lagi dan bisa mengikuti sunnah Rasulullah SAW. Amin.
- Semoga dengan datangnya peringatan hari Isra Miraj ini dapat mengokohkan kembali iman dan taqwa kita kepada Allah SWT.
- Semoga momen Isra Miraj memperkuat amalan kita akan kewajiban salat lima waktu.
- Jadikan makna dan pemaknaan atas peristiwa Isra Miraj Nabi Muhammad SAW. Bukan sekadar mengucapkan selamat memperingati Isra Miraj Rasulullah SAW. Semoga kita senantiasa dilindungi dan dirahmati Allah.
- Happy Isra Miraj 1442 H to all moslems in the world. Say thank to Allah who gave us a leader, the light of life, Prophet Muhammad SAW.
- Happy Isra Miraj for the Muslim in the world, Allah bless us
- Happy Isra Miraj for you all muslim in the world. We love Nabi Muhammad SAW. 27 Rajab 1442 H
- May Allah bless us all this Laylat al-Miraj, with the bounty of increased prayer, faith, and wisdom to discern His signs, on the horizons and in ourselves. Amin!
- Eratkan tali silaturahmi, contoh Suri Tauladan Rasulullah SAW, Jalankan Ibadah Shalat dan Muamalah sesuai syari'at dan Sunnah, Selamat merayakan hari Isra Miraj Nabi SAW
Demikian kumpulan ucapan Isra Miraj 2021/1442 H dalam Bahasa Inggris dan Indonesia.
Kontributor : Dhea Alif Fatikha