Haikal Hassan Respons Menohok Video Kerumunan Jokowi: Ini karena Rindu

Reza Gunadha | Hernawan
Haikal Hassan Respons Menohok Video Kerumunan Jokowi: Ini karena Rindu
Jokowi disambut kerumunan massa di NTT. (Instagram @buddycsbarts)

"Tiba-tiba orang pada datang. Tiba-tiba mobilnya terbuka. Tiba-tiba presiden nongol. Tiba-tiba ada hadiah di mobil. Tiba-tiba lempar hadiah," kata Haikal Hassan soal Jokowi.

Suara.com - Pendakwah asal Betawi, Haikal Hassan Baras ikut mengomentari adanya kerumunan yang menyambut kedatangan Presiden Jokowi di Maumere, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Sembari menyematkan video kerumunan Jokowi, pria bernama asli Ahmad Haikal bin Hassan ini melemparkan respons menohok.

Pernyataan yang diduga publik sebagai bentuk sindiran tersebut diutarakan oleh Haikal Hassan lewat jejaring Twitter miliknya, Rabu (25/2/2021).

Haikal Hassan mengatakan bahwa cuitannya tidak bermaksud untuk membela presiden. Namun, kata dia, orang-orang di NTT tidak bisa disebut kerumunan lantaran sifatnya spontan dan tiba-tiba.

Baca Juga: UGM Buka Pintu: Siap Ungkap Data Akademik Jokowi Jika...

"Saya bukan bela presiden. Tapi ini BUKAN kerumunan. Ini spontan dan tiba-tiba," tulis Haikal Hassan seperti dikutip Suara.com.

Haikal Hassan soal kerumunan Jokowi (Twitter).
Haikal Hassan soal kerumunan Jokowi (Twitter).

"Tiba-tiba orang pada datang. Tiba-tiba mobilnya terbuka. Tiba-tiba presiden nongol. Tiba-tiba ada hadiah di mobil. Tiba-tiba lempar hadiah," sambungnya.

Mengurai hal yang katanya tiba-tiba itu, Haikal Hassan sekali lagi menegaskan bahwa kerumunan Jokowi sejatinya terjadi secara spontan.

Bukan tanpa sebab, kata dia spontanitas tersbeut terjadi karena faktor kerinduan dari masyarakat.

"Semua terjadi spontan. Ini karena rinduuuuuuuu," tandasnya.

Baca Juga: Forkompinda Jatim Sowan Jokowi di Solo: Ada Apa?

Cuitan yang diduga bernada sindiran itu ditimpali berbagai macam komentar dari warganet. Beberapa diantaranya menyebut Haikal Hassan tengah nyinyir.