Sebut Cara Paling Murah, Jokowi: 99 Persen Kebakaran Hutan Ulah Manusia

Senin, 22 Februari 2021 | 15:47 WIB
Sebut Cara Paling Murah, Jokowi: 99 Persen Kebakaran Hutan Ulah Manusia
Presiden Jokowi / [Foto Sekretariat Presiden RI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut 99 persen bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi karena ulah dari manusia. Sehingga kata Jokowi perlu solusi untuk mencegah dan menangani Karhutla di tahun-tahun mendatang.

"Kami perlu mencari solusi permanen untuk mencegah dan menangani Karhutla untuk tahun-tahun mendatang. Karena 99 persen adalah ulah manusia baik disengaja maupun tidak disengaja karena kelalaian," ujar Jokowi saat memberikan pengarahan kepada Peserta Rakornas Pengendalian Karhutla di Istana Negara, Jakarta, Senin (22/2/2021).

Jokowi menuturkan motif utamanya ulah manusia karena faktor ekonomi. Pasalnya kata dia, pembersihan dengan cara pembakaran hutan dan lahan merupakan cara yang termurah.

"Motif utama selalu satu, ekonomi. Karena saya tahu pembersihan lahan dengan pembakaran itu adalah cara yang paling murah," tutur dia.

Baca Juga: Jokowi Pastikan Pejabat Baru Tak Bisa Tangani Karhutla Langsung Dicopot

Karena itu, mantan Gubernur DKI Jakarta  meminta kepala daerah untuk mengedukasi kepada masyakarat, perusahaan dan korporasi untuk menata ulang dan mencarikan solusi agar saat membuka lahan tidak dengan cara melakukan pembakaran. 

"Edukasi kepada masyarakat, ke perusahaan dan korproasi tidak, harus ditata ulang kembali, cari solusi agar korporasi dan masyarakat membuka lahan tidak dengan cara membakar," kata Jokowi.

Selain itu, Jokowi juga meminta Kepala Daerah agar melibatkan Babinsa, Babinkamtibnas, Kepala Daerah serta tokoh agama untuk mengedukasi perusahaan, korporasi dan tokoh agama terkait bahaya Karhutla.

"Beri edukasi terus menerus kepada perusahaan, korporasi masyarakat, terutama di daerah dengan kecendurungan peningkatan hotspot. Ajak tokoh agama dan masyarakat untuk ikut menjelaskan ke masyarakat akan bahaya Karhutla bagi kesehatan dan dampak ekonomi yang tidak kecil," katanya.

Baca Juga: Teken PP Ciptaker, Presiden Jokowi Buktikan tidak Berpihak pada Rakyat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI