Suara.com - Saat memasuki bulan Ramadan, umat Islam akan disunahkan untuk menunaikan ibadah sholat tarawih. Selain perlu tahu tata cara salat tarawih, Anda juga wajib paham doa sholat tarawih. Terdapat beberapa doa sholat tarawih yang dibaca saat melakukan salat sunah di bulan Ramadan tersebut.
Waktu yang biasa digunakan untuk melaksanakan sholat tarawih adalah selepas sholat isya dan dianjurkan dikerjakan secara berjamaah.
Kesunahan sholat tarawih tidak perlu diragukan, karena termasuk dalah sunnah muakkadah atau sunnah yang diutamakan serta dituangkan dalam beberapa hadis salah satunya:
"Barangsiapa ibadah (tarawih) di bulan Ramadan seraya beriman dan ikhlas, maka diampuni baginya dosa yang telah lampau," (Hadis Riwayat Bukhari, Muslim, dan lainnya).
Baca Juga: Doa Sholat Witir: Keutamaan, Bacaan Latin dan Terjemahannya
Meski dianjurkan untuk dilaksanakan secara jamaah namun sholat tarawih juga dapat dilakukan sendiri-sendiri apalagi di masa pandemi saat ini yang mengajurkan untuk memaksimalkan kegiatan di dalam rumah. Sholat Tarawih dapat dilakukan sebanyak delapan atau 20 rakaat ditambah dengan tiga rakaat salat witir. Lalu bagaimana bacaan doa sholat tarawih?
Doa yang dilakukan dalam sholat tarawih diantaranya:
1. Niat sholat tarawih sebagai Imam
Ushalli sunnatat Tarwhi rak‘atayni mustaqbilal qiblati ad’an imman lillhi ta‘l.
Artinya:"Aku menyengaja sembahyang sunnah Tarawih dua rakaat dengan menghadap kiblat, tunai sebagai imam karena Allah SWT."
Baca Juga: Niat Puasa Ramadhan dan Aturannya, Harus Dibaca di Malam Hari
2. Niat sholat tarawih sebagai makmun
Ushalli sunnatat Tarwhi rak‘atayni mustaqbilal qiblati ad’an ma’mman lillhi ta‘l.
Artinya:"Aku menyengaja sembahyang sunnah Tarawih dua rakaat dengan menghadap kiblat, tunai sebagai makmum karena Allah SWT."
3. Doa saat jeda rakaat sholat tarawih
Allohumma Innaka Afuwwun Kariim Tukhibbul Afwa Fa'fuanni
Artinya: Ya Allah sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf yang menyukai permintaan maaf, maafkanlah aku yang Maha Mulia.
Allohumma inna Nas'aluka Ridhoka wal Jannah wa Na'udzhubika min Sakhotika wannaar
Artinya: Ya Allah, sesungguhnya kami memohon keridhoan-Mu dan surga, dan kami berlindung dari murka-Mu dan siksa neraka
Usai melaksanakan sholat tarawih, dengan dituntun oleh Imam biasanya akan dibacakan doa kamilin yang isinya berupa permohonan agar dianugerahi kesempurnaan iman.
Sedangkan selepas sholat witir dianjurkan membaca dzikir:
Subhaanal malikil qudduus (3x), lalu dilanjutkan dengan Subbhun, quddsun, rabbun wa rabbul mal’ikati war rh.
Dilanjutkan dengan doa Allhumma innaka ‘afuwwun karmun tuhibbul ‘afwa, fa‘fu ‘ann (3x) dan dilanjutkan dengan: Y karmu, bi rahmatika y arhamar rhimn dan ditutup dengan doa yang akan dibimbing oleh Imam.
Itulah beberapa doa sholat tarawih muali dari niat salat tarawih hingga bacaan doa saat jeda. Sekarang, apakah kalian sudah hafal dengan doa tersebut?
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri