Update RSD Wisma Atlet, Rabu: 3.494 Pasien Corona Dirawat, 77 Meninggal

Rabu, 10 Februari 2021 | 10:06 WIB
Update RSD Wisma Atlet, Rabu: 3.494 Pasien Corona Dirawat, 77 Meninggal
Ilustrasi---Sejumlah tenaga kesehatan bersiap melakukan perawatan terhadap pasien COVID-19 di Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Jumat (22/1/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat bertambah 29 orang menjadi 3.494 orang dari total 5.994 tempat tidur pada Rabu (10/2/2021).

Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan atau Kogabwilhan I, Kolonel Marinir Aris Mudian memaparkan ribuan pasien positif covid-19 itu tengah dirawat di tower 4, 5, 6, dan 7, mereka semua pasien bergejala ringan hingga berat.

"Pasien Rawat Inap terkonfirmasi positif di tower 4, 5, 6 dan 7 berjumlah 3.494 orang, terdiri dari 1.805 Pria, 1.689 Wanita. Semula 3.465 orang, bertambah 29 orang," kata Aris dalam keterangannya, Rabu (10/2/2021).

Sejak beroperasi 23 Maret, RSD Wisma Atlet telah didatangi berbagai kategori pasien Covid-19 hingga jumlahnya mencapai 59.121 orang.

Baca Juga: Sempat Berkurang, Pasien Positif Covid di RSD Wisma Atlet Kembali Bertambah

Aris mengatakan sebanyak 55.627 orang telah keluar dari RSD Wisma Atlet, yaitu karena sembuh sebanyak 54.925 orang, dirujuk ke RS lain sebanyak 625 orang,

Sementara pasien yang meninggal dunia kembali bertambah satu orang menjadi 77 orang.

Kemudian jumlah pasien tanpa gejala yang dirawat di Tower 8 dan 9 Wisma Atlet Karantina Pademangan kini berjumlah 797 orang (303 Pria, 494 Wanita), bertambah 29 orang dari hari sebelumnya.

RSKI Pulau Galang

Jumlah pasien di Rumah Sakit Khusus Infeksi atau RSKI Pulau Galang, Kepulauan Riau, kini merawat sebanyak 66 pasien positif covid-19, bertambah dua orang dari hari sebelumnya.

Baca Juga: Kasus Harian Covid-19 Kaltim Menurun, Jumlah Pasien Sembuh Lebih Banyak

Sejak beroperasi 12 April, RSKI Galang telah mendapat kunjungan pasien sebanyak 6.943 orang, 6.877 orang di antaranya telah pulang karena sembuh (4.610 orang), dirujuk ke RS lain (42 orang), pasien suspek yang selesai perawatan (2.225 orang), dan yang meninggal dunia nihil. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI