Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah menggelar pertemuan dengan lima Kepala Daerah, termasuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengani Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Namun hingga saat ini hasil rapat belum disampaikan ke publik.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria enggan mengatakan ada sejumlah pembahasan terkait evaluasi mengenai penerapan PPKM di tiap daerah termasuk Jakarta.
"Kemarin pak Gubernur dan beberapa Gubernur lainnya, ada lima, sudah ketemu dengan Presiden untuk berdiskusi menyampaikan masalah-masalah di masing-masing daerah, mungkin mengusulkan dan mendengarkan arahan pak presiden," ujar Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (4/2/2021).
Kendati demikian, ia tak mau menyebut apa saja yang menjadi arahan dari Jokowi untuk Jakarta.
Baca Juga: Ridwan Kamil: Jawa Barat Terapkan Weekend di Rumah Saja 6-7 Februari
Politisi Gerindra ini meminta masyarakat menunggu kebijakan baru setelah PPKM berakhir 8 Februari mendatang.
"Ya kita tunggu saja dalam beberapa hari ini," jelasnya.
Selain itu, hasil pembahasan dalam pertemuan tersebut dikatakan Riza sudah mulai dibahas pihaknya. Ia menggandeng sejumlah elemen seperti aparat hingga epidemiolog untuk menentukan kebijakan ke depannya dalam memutus mata rantai penularan Covid-19.
"Kami di intenal, pak Gubernur akan pimpin rapat internal, dengan para epidemiologi, para ahli, pakar juga Forkopimda terkait menyikapi PPKM jilid 3, apa yang akan diambil kebijakannya," pungkasnya.
Baca Juga: Ridwan Kamil Klaim PPKM Efektif Disiplinkan Warga dan Turunkan Kasus Covid