Begini Jadinya Kalau Telur Ayam Satu Truk Jatuh di Jalanan

Siswanto Suara.Com
Rabu, 03 Februari 2021 | 14:56 WIB
Begini Jadinya Kalau Telur Ayam Satu Truk Jatuh di Jalanan
Truk bawa telur ayam terguling di jalanan hingga menyebabkan ribuan telur pecah.(solopos)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sesampai di dekat SPBU Jombor, Dompilan, Sukoharjo, Jawa Tengah, truk nomor polisi AG 9971 UK mendadak oleng ke kanan.

Setelah menghantam pembatas jalan, sedetik kemudian truk yang disupiri Arif Sugiono (33) terguling.

Arif Sugiono yang berasal dari Blitar, Jawa Timur, hanya menderita luka ringan, tetapi semua telur yang berada di dalam truknya ambyar dan pecah di jalan raya.

Peristiwa yang terjadi pada Rabu (3/2/2021), sekitar jam 01.30 WIB, membuat kawasan sekitar tempat kejadian tercium aroma amis. Isi telur mengalir ke segala penjuru.

Baca Juga: Astaga! Kerugian Truk Pengangkut Telur Terguling Mencapai Rp 90 Juta

Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas Polres Sukoharjo Inspektur Polisi Satu A. Jaelani menyebut peristiwa itu kecelakaan tunggal. 

Arif mengendarai truk dari arah Wonogiri menuju Solo. Dia diduga sudah ngantuk berat.

Penanganan kecelakaan dibantu petugas pemadam kebakaran dan Dinas Lingkungan Hidup Sukoharjo. Mereka membersihkan telur-telur yang sudah pecah dari jalanan.

Polisi datang ke lokasi untuk mengantisipasi terjadi penjarahan telur. 

Disebutkan dalam laporan Solopos.com --jaringan Suara.com -- kerugian yang pengusaha telur akibat kecelakaan mencapai Rp90 juta.

Baca Juga: Detik-detik Truk Terguling dan Tumpahkan Ribuan Telur Ayam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI