Dalam kesempatan itu, Idham Azis menyampaikan ucapan selamat kepada Listyo yang resmi menjabat sebagai Kapolri menggantikan posisinya. Dia pun meyakini institusi Polri akan lebih baik di bawah kepemimpinan Listyo.
"Saya yakin dan berdoa di tangan Bapak melalui program transformasi menuju Polri yang presisi institusi Polri akan jauh lebih baik lagi," kata Idham.
Idham kemudian mengutip perkataan pepatah bijak. Perkataan itu berisi pesan dan harapan kepada Listyo untuk terus memperbaiki institusi Polri ke depannya.
"Seperti kata orang bijak hari ini harus lebih baik dari hari kemarin dan hari esok harus lebih baik dari hari ini," kata dia.